Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Warga di Bukittinggi Kaget Disatroni Bus Pariwisata, Digedor Sampai Depan Rumah

Ferdian - Selasa, 28 November 2023 | 17:00 WIB
Bus Pariwisata obrak-abrik warung yang berada di depan rumah warga.
TribunPadang
Bus Pariwisata obrak-abrik warung yang berada di depan rumah warga.

"Awalnya itu saya mendengar dentuman keras lalu terbangun karena terkejut, kemudian dentumannya berlanjut hingga ke rumah saya," jelasnya.

"Ketika saya lihat, ternyata bus sudah berada di depan rumah saya," sambungnya.

Menurut Hariati, tidak ada korban jiwa pada insiden tersebut.

Hanya saja seorang pria yang biasa meminta sumbangan mengalami luka sedikit di bagian kepala saat menumpang tidur di kursi warung miliknya.

Akibat dihantam Bus, warung miliknya rusak parah.

Seng yang menjadi atap bangunan terlihat penyok, sejumlah balok kayu yang menjadi tidak dan menyambung atap patah.

Tak hanya bangunan warung, tiang kabel listrik dan telekomunikasi di dekat warung juga ikut dihantam bus.

"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, tapi ada seorang bapak yang menumpang tidur di kursi warung saya mengalami luka ringan dibagian kepala," katanya.

Dilansir dari TribunPadang, Hariati mengungkapkan pihak bus pariwisata bersedia mengganti rugi semua kerusakan yang terjadi.

"Alhamdulillah pihak bus mau mengganti rugi kerusakan, biaya berobat juga pihak bus yang membayarkan," pungkasnya.

Soal penyebab, Hariati menambahkan, dari keterangan yang ia dengar, sopir bus berkendara dalam keadaan mengantuk.

"Di dalam bus ada dua orang sopir, yang menyetir saat kejadian itu sopir pengganti, sedangkan sopir utamanya istirahat," katanya.

"Dari pengakuannya, sopir pengganti tersebut sudah menahan kantuk dari Padang Panjang, namun tetap disuruh oleh sopir utama untuk menyetir bus," sambungnya.

Hariati menyebutkan, bus selesai dievakuasi sekitar pukul 08.00 WIB oleh pihak kepolisian. Sementara, truk yang ditabrak masih terlihat ringsek di pinggir jalan.

Baca Juga: Pria Berseragam Loreng Cegat Lexus RM di Jalur Tak Semestinya, Pemotor di Belakang Terdiam

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa