Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kesalahan Fatal Penghuni Kost Saat Mandi, Honda BeAT Sampai HP Xiaomi Melayang

Irsyaad W - Kamis, 30 November 2023 | 10:30 WIB
Dalam lingkaran merah, pelaku maling yang menggasak Honda BeAT sampai HP Xiaomi di rumah kos Jl Keputih Gang Langgar, Sukolilo, Surabaya
TribunJatim.com/Istimewa
Dalam lingkaran merah, pelaku maling yang menggasak Honda BeAT sampai HP Xiaomi di rumah kos Jl Keputih Gang Langgar, Sukolilo, Surabaya

Terutama motor, lanjut Ridwan, pelaku mengambil kunci kontak yang diletakkan di meja kosan.

Tak pelak, pelaku dengan mudah membawa kabur Honda BeAT yang terparkir di teras depan kosannya.

"Terus waktu saya mandi malingnya masuk ke kamar, ngambil dompet, hp, sama kontak saya," ucap Ridwan, (28/11/23) dilansir dari TribunJatim.com.

"Jadi Waktu saya balik ke kamar itu barang-barangnya udah gak ada semua," ujarnya.

Pelaku berjumlah 2 orang beraksi secara berkomplot.

Seorang pelaku bertindak sebagai eksekutor pencurian. Sedangkan pelaku lainnya sebagai joki motor sarana aksi.

"2 orang pelakunya. 1 pakai helm. 1 pakai baju hijau gak pakai helm dengan kulit agak gelap, kurus tinggi mengendarai motor BeAT," ungkap pemuda asal Trenggalek itu.

Insiden itu, baru pertama kali dialaminya sejak menyewa kosan tersebut 4 bulan lalu atau mulai Bulan Agustus 2023.

Mahasiswa jurusan Teknik Geofisika ITS itu, mengaku sudah melaporkan kejadian tersebut ke markas kepolisian setempat.

Ia berharap para pelaku dapat segera ditangkap, dan sejumlah barang berharga yang sempat hilang itu, dapat kembali kepadanya.

"Cash beli motornya. Sudah lapor Polsek Sukolilo, namun sampai saat ini belum ada kabar. Kos sejak Agustus 2023," pungkasnya

Baca Juga: Honda Scoopy Terselamatkan, Pengendara Yamaha NMAX Bonyok Digebuki Penghuni Kos dan Warga

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa