Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jupiter Merah Tergeletak Dekat Mayat Pria, Tak Ada Bekas Benturan di Bodi

Ferdian - Senin, 12 Februari 2024 | 16:00 WIB
Penemuan mayat pria tak jauh dari motornya di Boyolali
TribunSolo.com/Tri Widodo
Penemuan mayat pria tak jauh dari motornya di Boyolali

Menurut Kanit Gakkum Satlantas Polres Boyolali, Ipda Budi Purnomo hasil olah TKP menunjukkan korban mengalami kecelakaan tunggal.

"Dari hasil penyelidikan itu, (motor yang dikendarai korban) tidak ada bekas benturan dengan kendaraan lain," kata Budi dikutip dari TribunSolo.com (12/2/2024).

Korban berkendara dari arah utara (Pengging) pada Minggu malam.

Korban diduga tidak bisa menguasai motor saat melintasi jalan menikung itu.

Selain menikung, kondisi jalan tersebut minim penerangan saat malam hari.

"Dia tidak bisa mengendalikan kendaraannya, sehingga dia (korban) lurus masuk ke sawah ," kata Budi.

Budi mengaku tak bisa memastikan kondisi korban saat berkendara tersebut dalam kondisi mengantuk atau dalam kondisi lainnya.

"Apakah mengantuk atau pengaruh hal yang lain, saya tidak berani matur. Tapi intinya Laka (kecelakaan) tunggal," pungkasnya.

Baca Juga: Honda Vario 125 dan Sepeda Kumbang Diangkut Ford Ranger Polisi, Kondisi Melengkung Sana-sini

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa