Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Panik Pak Suparno, Remaja 23 Tahun Terancam Penjara 7 Tahun Dengan Bukti Yamaha Jupiter Z

Irsyaad W - Sabtu, 18 November 2023 | 09:30 WIB
Konferensi Pers kasus pencurian Yamaha Jupiter Z milik petani yang dilakukan tetangga sendiri di Miri, Sragen, Jawa Tengah
Dok. Polres Sragen
Konferensi Pers kasus pencurian Yamaha Jupiter Z milik petani yang dilakukan tetangga sendiri di Miri, Sragen, Jawa Tengah

Otomotifnet.com - Muhammad Nur Afif, remaja berusia 23 tahun terancam penjara 7 tahun.

Akibat bikin panik tetangga bernama Suparno (67) dengan bukti Yamaha Jupiter Z berikut STNK dan BPKB.

Suparno sendiri merupakan petani asal desa Sunggingan, Miri, Sragen, Jawa Tengah.

Kronologi bermula pak Suparno berangkat ke sawah untuk tanam jagung sekitar pukul 07:00 WIB, (2/11/23) lalu.

"Sementara istri korban menunggu warung kelontong di kios depan rumah, sehingga rumah dalam kondisi kosong," kata Kapolsek Miri, Iptu Suprayitno dikutip dari TribunSolo.

Kemudian, sekitar pukul 09.00 WIB, korban pulang ke rumah hendak sarapan.

Begitu sampai rumah, korban kaget karena rumahnya dalam kondisi berantakan.

Selain itu, Yamaha Jupiter Z nopol AD 2260 YE milik korban sudah tidak ada.

"Setelah itu korban memeriksa lemari, dan STNK dan BPKB sepeda motor tersebut juga sudah tidak ada," terang Jamal.

"Korban juga melihat atap kamarnya dalam kondisi terbuka, dan kayu rengnya sudah patah, atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian Rp 8.000.000," tambahnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa