Ia menerangkan, setiap kendaraan punya standarisasi penggunaan BBM yang berbeda-beda.
Namun idealnya, memang dengan menggunakan BBM RON tinggi seperti Pertamax series.
Dengan BBM RON 92 ke atas, akan menghasilkan emisi yang rendah, performa yang baik, keawetan mesin, dan efisiensi bahan bakar.
Selain itu, tentu saja kendaraan yang tidak memakai BBM sesuai standar, akan berakibat hangusnya garansi kendaraan tersebut.
"Garansi akan hangus. Sebab garansi hanya diberikan jika penggunaan BBM-nya sesuai. Kalau BBM tidak sesuai, maka kerusakan tidak digaransi," sebut Didi.
Dalam konteks itulah Didi mengimbau agar masyarakat menggunakan BBM sesuai dengan peruntukannya.
Yaitu, seperti sudah direkomendasikan pabrikan saat membeli kendaraan.
Sementara terkait mobil klasik, Didi mengatakan, juga bisa menggunakan BBM berkulitas tinggi.
Hanya saja, memang harus memperhatikan kapasitas mesin dan perbandingan kompresi.
"BBM yang sesuai tersebut, agar kendaraan lebih efisien, ramah lingkungan, performa andal serta mesin kendaraan menjadi awet," tukasnya.
Baca Juga: Perlu Tahu, Oli Mesin Kental Pantang Dipakai Calya, Sigra, Agya, Brio Dkk Karena Ini
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR