"Saya sempat tertarik, waktu itu saya ingin beli yang (Limo) Gen 3, karena muncul di FYP terus dan saya ngecek ternyata dekat rumah," kata Husein dikutip dari Kompas.com (24/3/2024).
Husein mengatakan, mobil-mobil bekas taksi yang ditawarkan Deka Reset memang menggoda.
Selain karena harganya murah, tampilan mobil dagangannya tidak "murahan" karena bisa dimodifikasi.
"Waktu saya cek memang ternyata harganya lebih murah ketimbang beli di Blue Bird," ujar Husein.
"Biasanya harga (Limo) Gen 3 itu sekitar Rp 70 jutaan kalau di Blue Bird, tapi di dia (Deka Reset) berada Rp 60 juta sampai Rp 50 juta untuk yang standar alias kosongan taksi," ujarnya.
Husein mengatakan, namun akhirnya dia urung membeli mobil bekas taksi di Deka Reset sebab dia sebelumnya pernah beli mobil eks taksi yaitu Limo Gen2 yang dia pakai dari 2015-2021.
"Saya tidak jadi karena malas beli bekas taksi lagi saja," ungkap Husein.
Baca Juga: Honda Mobilio Tipe S 2015 Bekas Taksi, Hanya Rp 80 Jutaan & Bergaransi
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR