Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wajib Tahu, Mobil Bekas Umur 10 Tahun Perlu Banget Lakukan Ini

Panji Nugraha - Selasa, 2 April 2024 | 18:00 WIB
Ilustrasi perbaikan mobil bekas umur 10 tahun
Dok. Otomotif
Ilustrasi perbaikan mobil bekas umur 10 tahun

Pasalnya selain brush atau arang di dalam altenator sudah pasti mulai tipis, “Kumparan dan magnet dalam altenator juga mulai menurun performanya,” imbuh mekanik paruh baya yang sudah puluhan tahun menggeluti dunia perbengkelan ini.

Ia juga menyarankan untuk sekalian V-belt dan tensioner-nya. 

Memang sih komponen ini kata Sutisna bisa diservis, “Tapi hasilnya tidak akan bisa maksimal seperti waktu kondisinya masih fresh,” jelasnya lagi. 

Jangan lupa sekalian mengganti thermostat
Dok. Otomotif
Jangan lupa sekalian mengganti thermostat

Toh harga altenator tidak lah terlalu menguras isi dompet.

Tak hanya itu, Tisna sapaan akrabnya, juga menyarankan untuk melakukan pemeriksaan pada kompresor AC.

“Di usia 10 tahun biasanya tekanan pompa pada kompresor pasti turun, karena piston dalam kompresor mulai aus. Apalagi bila pengguna mobil jarang melakukan servis AC ganti pelumas kompresornya,” tukasnya.

Tapi bila perawatannya baik, lanjutnya, kompresor AC ini bisa tahan hingga 15 tahunan. 

O iya, motor fan atau motor kipas pendingin radiator juga sebaiknya diganti bila belum pernah ada penggantian.

Pasalnya komponen ini termasuk vital, bila tiba-tiba ngadat di tengah jalan, bisa menimbulkan mesin overheat loh!

Baca Juga: Belasan Korban Mobil Bekas Taksi Deka Reset Bermunculan, Diklaim Rugi Rp 3 Miliar

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa