Otomotifnet.com - Renault Duster menyimpan dua problem bawaan.
Bahkan dulu sempat kena recall Agen Pemegang Merek (APM)-nya.
Masalah sering muncul pertama yakni soal air AC yang merembes ke bagian lantai kabin.
Beberapa waktu lalu, Rahma Deny Fernando, pemilik bengkel M&B Renault Specialis mengatakan, penyakit ini karena posisi pembuangan air AC pada Renault Duster kurang baik.
"Jadi sistemnya dia itu karet langsung ketemu sama lantai mobil," tutur Deny saat ditemui lalu melansir GridOto.
"Kadang-kadang karetnya melejit, jadi (air AC) pembuangannya itu gak langsung masuk ke bawah, larinya malah ke kabin depan," ungkap Deny.
Di bengkel M&B, masalah seperti ini penanganannya dengan cara memindahkan jalur pembuangan air AC.
"Itu biasanya desain kami ubah, kami reposisi. Biayanya kalau sekadar reposisi sekitar Rp 200 ribu, dengan catatan enggak sampai bongkar dasbor," ucap Deny.
Tapi, jika konsumen meminta dibuatkan installasi baru, pegerjaannya akan memakan waktu lama dan biayanya jauh lebih mahal.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR