Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Prestige Motorcars Jadi Dealer BAIC, Siap Jual BJ 40 Plus dan X55-II

Rendy Surya - Rabu, 15 Mei 2024 | 10:00 WIB
Kedua dari kanan: Rudy Salim (CEO Prestige Motorcars) menandatangani kerjasama Prestige Motorcars sebagai dealer resmi BAIC di Indonesia
Prestige Motorcars
Kedua dari kanan: Rudy Salim (CEO Prestige Motorcars) menandatangani kerjasama Prestige Motorcars sebagai dealer resmi BAIC di Indonesia

Otomotifnet.com - Prestige Motorcars pada Selasa (14/5/2024) kemarin resmi bergabung menjadi dealer mobil asal Cina Beijing Automotive Group Co., Ltd. (BAIC).

Disebutkan kalau dealer resmi BAIC yang dikelola oleh Prestige Motorcars akan menganut layanan 3S (Sales, Service dan Spare Parts) di lokasi Pantai Indah Kapuk (PIK) 2.

“Kami sedang menyiapkan sebuah kawasan yang siap memberikan pelayanan 3S dan off-road test drive experience yang berbeda di kawasan PIK 2. Selain itu, kami juga akan menghadirkan produk BAIC secara masif untuk terus diperkenalkan di Indonesia dengan harga terjangkau pastinya,” terang Rudy Salim, CEO Prestige Motorcars dalam acara soft launching dua model BAIC, BAIC BJ 40 Plus dan BAIC X55-II.

BAIC BJ40-Plus yang bakal dijual oleh dealer Prestige Motorcars di PIK
Prestige Motorcars
BAIC BJ40-Plus yang bakal dijual oleh dealer Prestige Motorcars di PIK

Dijelaskan lagi, dengan menghadirkan BAIC BJ 40 PLUS dan BAIC X55-II, Prestige Motorcars memperluas portofolionya dengan mobil yang memenuhi kebutuhan gaya hidup aktif dan petualangan.

Sebagai info, Prestige Motorcars berkolaborasi bersama PT JIO Distribusi Indonesia (JDI) sebagai distributor mobil BAIC di dalam negeri resmi menghadirkan BAIC BJ 40 PLUS dan BAIC X55-II di Tangerang, Selasa (14/5).

BAIC X55-II
Prestige Motorcars
BAIC X55-II

"Dengan menggabungkan kekuatan Prestige Motorcars bersama Beijing Automotive dan JDI, kami siap menciptakan ekosistem otomotif yang dinamis dan berorientasi pada pelanggan.” sambungnya.

Peluncuran dua model BAIC tersebut selain dihadiri direksi JDI dan juga Rudy Salim, turut juga hadir Bambang Soesatyo (Bamsoet), Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum IMI (Ikatan Motor Indonesia).

“Target market yang ingin kita tuju adalah generasi muda. Mudah-mudahan kedepannya roda ekonomi industri otomotif terus bergerak dengan adanya BAIC BJ 40 PLUS dan BAIC X55-II " ucap Bamsoet, yang juga menjabat sebagai Ketua Umum IMI (Ikatan Motor Indonesia).

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa