Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jumlah Dealer Chery Masih Segini Dari Target 60 Dealer di 2024

Harryt MR - Selasa, 2 Juli 2024 | 21:00 WIB
Total dealer Chery hingga saat ini tercatat sebanyak 29 dealer. Terbaru dealer Chery Dwipa Denpasar Bali
Chery Sales Indonesia
Total dealer Chery hingga saat ini tercatat sebanyak 29 dealer. Terbaru dealer Chery Dwipa Denpasar Bali

Otomotifnet.com - Bersamaan dengan dibukanya dealer Chery Dwipa Denpasar (29/6/2024), Chery melanjutkan komitmennya untuk memperluas jaringan di seluruh Indonesia. 

Total dealer Chery hingga saat ini tercatat sebanyak 29 dealer. Targetnya sebanyak 60 dealer akan dibuka hingga penghujung tahun 2024 di seluruh Indonesia.

Chery masuk ke Indonesia pada bulan November 2022. Pada tahun pertamanya memperkenalkan enam SUV premium, yaitu seri TIGGO Pro dan OMODA 5 yang semuanya dirakit CKD (Completely Knock Down) di Indonesia. 

Khusus untuk dealer Chery Bali, PT Chery Sales Indonesia (CSI) menggandeng PT Dwipa Sinar Bakungan. 

"Bali, dengan pertumbuhan ekonomi yang pesat, potensi pariwisata yang selalu berkembang dan gaya hidup masyarakat yang stylish, menjadi target pasar potensial bagi Chery,”

“Kami berharap hadirnya Chery di kota Denpasar Bali dengan produk-produk premium, desain mewah, dan berteknologi tinggi dapat menjadi pilihan menarik bagi konsumen di sini," sebut Rifkie Setiawan, Head of Brand Department CSI.

Dealer Chery Dwipa Denpasar, berlokasi di Jl. Bypass Ngurah Rai No.26, Kesiman Kertalangu, Denpasar Timur, berdiri di atas lahan seluas 1.882 m2 dengan luas bangunan 1300 m2.

Baca Juga: Dua Bulan berturut-turut, Mobil Listrik Chery Omoda E5 Dipesan Sebanyak Ini

Menyediakan layanan 3S (Sales, Service, Spare Parts), serta layanan electric vehicle Chery.

Menyuguhkan varian mobil seperti Chery Tiggo 5X, Tiggo 7 Pro, Tiggo 8 Pro, OMODA 5, dan Crossover SUV listrik OMODA E5 yang  diklaim jadi mobil listrik terlaris di April hingga Mei 2024. 

"Denpasar sebagai ibu kota Bali mengalami pertumbuhan ekonomi yang signifikan, tercermin dari meningkatnya daya beli masyarakat dan minat terhadap kendaraan berkualitas,” 

“Kami yakin kehadiran Chery Dwipa Denpasar akan disambut baik oleh masyarakat Bali,” bilang Agung Supartha, Direktur PT Dwipa Sinar Bakungan. 

Secara eksponensial, penjualan Chery meningkat dengan rata-rata penjualan 400 unit setiap bulannya. 

"Kami terus berkomitmen untuk membangun jaringan dealer yang kuat dan memberikan layanan terbaik bagi konsumen. Kehadiran Chery di Bali tidak hanya tentang penjualan,”

“Tetapi juga tentang tujuan kami yang ingin membangun kepercayaan merek yang kuat di wilayah Pulau Bali," imbuh Rifkie.

Baca Juga: Mobil Listrik China Ini Laris Dipesan, Laku Segini Banyak di April 2024

Ia melanjutkan, Chery telah berhasil masuk dalam sepuluh besar merek mobil terlaris di Indonesia dan meraih berbagai penghargaan. 

“Kesuksesan ini menunjukkan komitmen Chery dalam menghadirkan produk-produk berkualitas dan inovatif bagi konsumen Indonesia,” sambungnya lagi.

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa