Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Andalkan Mesin Baru dan YECVT, Begini Impresi Ngegas Yamaha NMAX Turbo

Antonius Yuliyanto - Rabu, 10 Juli 2024 | 15:00 WIB
Tes Yamaha NMAX Turbo di Sirkuit Sentul
Istimewa
Tes Yamaha NMAX Turbo di Sirkuit Sentul

Tinggi bumbungan juga tak ada perubahan, 32,261 mm untuk yang angkatan klep rendah, dan 32,637 mm untuk yang angkatan tinggi.

Profil untuk klep buang juga tidak ada perubahan, lebar pinggang kem tetap 25,211 mm, tinggi bumbungan 29,470 mm.

Masih pada bagian kem, yang juga berbeda bagian penahan gir ketengnya. Di NMAX 2019 ada pin dowel atau pipa kecil terpisah di bagian lubang kem, sedang di NMAX 2024 diganti jadi menyatu dengan kem.

Fungsinya tentu biar tidak mudah goyang, sehingga lebih awet karena lebih rigid.

Yang juga baru adalah blok, seperti Lexi LX 155 sudah pakai jenis mirror bore cylinder, tujuannya biar lebih minim gesekan dan mengurangi oil loss.

Seperti kita tahu, banyak pengguna NMAX yang mengeluh jika motornya vampir oli, makanya Yamaha melakukan perbaikan dengan blok baru.

Peningkatan performa juga didapat dari spesifikasi magnet yang baru, dibuat lebih ringan.

Bobotnya menyusut dari 1.250 gr di NMAX 2019, jadi hanya 1.130 gr di NMAX 2024 baik yang “Turbo” maupun Neo.

Bahkan crankshaft juga ada penyesuaian, lebarnya diperpendek khususnya yang tipe Neo yang tanpa YECVT.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa