Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MG Rayakan 100 Tahun Pengalamannya, Indonesia Juga Kebagian Promo

Harryt MR - Selasa, 23 Juli 2024 | 22:05 WIB
Di Indonesia, peringatan 100 tahun MG juga ikut dirayakan, melalui program Xtra Xcitement
MG Motor Indonesia
Di Indonesia, peringatan 100 tahun MG juga ikut dirayakan, melalui program Xtra Xcitement

Otomotifnet.com - MG (Morris Garage) merayakan 100 tahun pengalamannya di industri otomotif. Di Indonesia, peringatan 100 tahun MG juga ikut dirayakan.

Yaitu ditandai dengan penegasan keseriusan MG Motor Indonesia dalam mengembangkan pasar otomotif tanah air.

Konsumen Indonesia kebagian promo yang dikemas dalam program Xtra Xcitement, sebagai bentuk apresiasi dalam merayakan pencapaian 100 tahun MG.

Program ini dirancang untuk memberikan nilai tambah dan memastikan layanan terbaik bagi para pecinta otomotif yang memilih MG sebagai partner mobilitas mereka.

Terlebih pabrik MG di Cikarang telah berhasil memenuhi standar TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri). Sehingga berhak dapat insentif dari pemerintah.

Oleh karenanya, konsumen MG bisa mendapatkan Xtra Value PPn hanya 1%. Memotong harga MG 4 EV kini dapat dimiliki dengan Rp 395.000.000 dan MG ZS EV Rp 413.000.000.

Dikatakan oleh Donald Rachmat, Chief Operating Officer MG Motor Indonesia, Xtra Value merupakan salah satu bagian dari Xtra Xcitement yang diberikan oleh MG.

“Kami berkomitmen untuk memastikan bahwa pelanggan MG di Indonesia mendapatkan pengalaman terbaik, dengan tetap menjaga kualitas dan layanan tertinggi,” sebut Donald.

Selama di GIIAS 2024, MG juga memberikan free lifetime battery warranty untuk MG ZS EV dan MG 4 EV.

Baca Juga: Dealer MG Dibuka Lagi, Warga Jakbar Tinggal Melipir ke MG Motor Puri

“Pelanggan juga akan mendapatkan free home charger, free portable charger, dan free V2L cable, serta 5 years free maintenance,” tambah Donald.

Khusus untuk MG ZS, disuguhkan penawaran Xtra Gold. Pengunjung yang melakukan transaksi tunai maupun low down payment melalui rekanan leasing, berkesempatan membawa pulang hadiah emas.

Sedangkan pelanggan yang bertransaksi secara kredit melalui rekanan leasing, ada program Xtra Easy berupa kemudahan cicilan bunga 0% dan gratis asuransi 1 tahun.

Disuguhkan pula Xtra Treasure untuk pengunjung yang membeli MG VS HEV mendapat free lifetime battery warranty untuk 1.000 pelanggan pertama di GIIAS 2024.

Sepanjang GIIAS 2024, MG Motor Indonesia juga telah menyiapkan total 8 unit test drive MG 4 EV, MG ZS EV, MG VS HEV, MG 5GT dan MG HS. Berkesempatan dapat Xtra Reward.

Booth MG GIIAS 2024 bertempat di Hall 9A, ICE BSD City, hingga tanggal 28 Juli 2024 mendatang. MG Motor Indonesia menghadirkan total 15 unit line-up unggulan.

“Fokus pada DNA Performa MG yang kuat, kami meredefinisi ekspektasi pengendara dengan menghadirkan kendaraan revolusioner yang premium dan tetap kompetitif dari sisi harga,” kata Donald.

Baca Juga: Roadtrip Mobil Listrik Sampai Mandalika, MG dan PLN Geber Sejauh Ini

Saat ini, MG 4 EV dan MG ZS EV, telah dirakit di pabrik MG Cikarang dalam versi Completely Knocked Down (CKD). 

“Sejalan dengan program pemerintah, MG terus berusaha untuk meningkatkan persentase TKDN. Hari ini (17/7), MG 4 EV dan MG ZS EV, telah mencapai TKDN sebesar 40%,” ungkap Donald.

Sejak peluncurannya hingga saat ini, MG Motor Indonesia telah mendistribusikan lebih dari 1.500 unit EV kepada pelanggan di seluruh Indonesia. 

“MG 4 EV merupakan The Best Selling Hatchback EV di Eropa pada tahun 2023, berdasarkan data penjualan yang mencapai lebih dari 70.000 unit,”

“Angka penjualan ini mengalami pertumbuhan yang sangat signifikan dibandingkan tahun sebelumnya,” imbuh Donald.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa