Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sprint Race MotoGP Thailand 2024 - Enea Bastianini Menang, Jorge Martin Makin Jauh Dari Bagnaia

Didit Abdillah - Sabtu, 26 Oktober 2024 | 15:32 WIB
Enea Bastianini memenangkan Sprint Race MotoGP Thailand 2024. Jorge Martin makin unggul dari Bagnaia.
Ducati Corse
Enea Bastianini memenangkan Sprint Race MotoGP Thailand 2024. Jorge Martin makin unggul dari Bagnaia.

Otomotifnet.com - Enea Bastianini memenangkan Sprint Race MotoGP Thailand 2024 (26/10) di sirkuit Buriram

Kemenangan ini terasa sempurna bagi Enea Bastianini (Ducati Lenovo Team) yang mendominasi sejak awal balapan. 

Start dari grid ketiga, ia melesat dengan sangat bagus dan memimpin di tikungan pertama sampai balapan benar-benar selesai. 

Tidak ada perlawanan berarti karena jarak ke pembalap di posisi kedua cukup jauh. 

Posisi kedua menjadi rebutan Francesco Bagnaia dan Jorge Martin (Prima Pramac Racing). 

Jorge Martin tidak melakukan start yang bagus, tetapi ia bisa menjaga ritme dengan baik hingga mendapatkan momentum overtaking yang baik. 

Hanya saja keagresifannya berbuah peringatan track limit saat balapan menyisakan empat lap. 

Hingga memasuki lap ke-11, ia keluar tikungan dengan kecepatan tinggi dan menginjak zona hijau lintasan. 

Baca Juga: Yamaha dan Honda Full Senyum, Ducati dan Aprilia Tak Boleh Kembangkan Mesin di MotoGP Sampai 2026

Namun pihak steward tidak menganggap itu sebagai keuntungan dan tidak memberikan penalti bagi pembalap Spanyol. 

Balapan selesai dengan kemenangan untuk Bastianini dan podium kedua bagi Jorge Martin, disusul Francesco Bagnaia di posisi ketiga. 

Kini Jorge Martin makin perkasa di peringkat puncak klasemen dengan selisih angka yang semakin lebar menjadi 23 point dari Francesco Bagnaia. 

HASIL SPRINT RACE MOTOGP THAILAND 2024

Sprint Race MotoGP Thailand 2024
MotoGP
Sprint Race MotoGP Thailand 2024

Editor : Didit Abdillah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa