Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biar Gak Gampang Pecah, Yuk Pasang Engine Cover di Honda BeAT

Rangga Kosala - Senin, 11 November 2024 | 20:00 WIB
Karena menggunakan engine mounting di atas mesin, bagian bawah mesin All New Honda BeAT rentan terbentur
Inddi/Otomotif
Karena menggunakan engine mounting di atas mesin, bagian bawah mesin All New Honda BeAT rentan terbentur

Otomotifnet.comHonda BeAT (K1A) yang basisnya dari Honda Genio sampai model terbaru yang tenar dengan istilah Honda BeAT ‘Avatar’, ada potensi mengalami kerusakan pada bagian bawah mesin.

Karena menggunakan engine mounting model di atas, bagian bawah mesin lebih terbuka, sehingga riskan terbentur.

“Dengan link engine yang ada di atas, perlu cover untuk melindungi bagian bawah mesin,” jelas Hadi Subroto dari Broto Shop.

Gambaran cover engine setelah terpasang di All New Honda BeAT (K1A), melindungi bagian bawah mesin yang terbuka
Broto Shop
Gambaran cover engine setelah terpasang di All New Honda BeAT (K1A), melindungi bagian bawah mesin yang terbuka

Sebenarnya dari pabrik sudah dikasih perlindungan, tapi menurut Hadi dirasa terlalu kecil.

Melihat kebutuhan akan perlindungan mesin tersebut, Hadi berinisiatif membuat cover engine atau skidplate untuk Honda BeAT generasi terbaru.

Ada dua tipe cover engine buatan Hadi, Type 1 dan Type 2. Khusus Type 2 dibuat khusus untuk Honda BeAT terbaru (All New BeAT) yang dirilis pada tengah tahun silam.

Ilustrasi perbedaan cover engine Type 1 dan 2, sebelah kiri All New BeAT lama dan sebelah kanan All New BeAT ‘Avatar’
Broto Shop
Ilustrasi perbedaan cover engine Type 1 dan 2, sebelah kiri All New BeAT lama dan sebelah kanan All New BeAT ‘Avatar’

“Terlihat sekilas mesinnya sama, tetapi konstruksi crankcase kanan dan kirinya berbeda."

"Sehingga desain cover engine/crankcase yang lama tidak bisa digunakan untuk tipe BeAT “Avatar”,” ujar Hadi yang menyediakan engine cover untuk skutik Honda lainnya.

Baca Juga: Servis Sokbreker Depan Honda BeAT yang Benar, Begini Tips Dari Ahlinya

Cover engine buatan Hadi terbuat dari material pelat besi setebal 2 mm.

Pelat tadi kemudian dilapis cat dengan metode powder coating dengan 4 pilihan warna, yaitu hitam, silver, merah dan hijau.

Hadi juga memberi contoh pemasangan cover engine Type 1 dan Type 2.

Untuk tipe pertama, lepas dulu baut M6 (2 pcs) di sisi kanan crankcase dengan kunci 10.

Cover engine Type 1 untuk Honda BeAT terpasang pada dua buah baut M6 di sebelah kanan crankcase
Broto Shop
Cover engine Type 1 untuk Honda BeAT terpasang pada dua buah baut M6 di sebelah kanan crankcase

Kemudian lepaskan baut M6 (1 pcs) dan baut M8 (1 pcs) di sisi kiri crankcase dengan kunci 10 dan 12.

Cover engine Type 1 untuk Honda BeAT (K1) ada tambahan baut di tengah
Broto Shop
Cover engine Type 1 untuk Honda BeAT (K1) ada tambahan baut di tengah

Kemudian baru pasang cover engine di tempatnya, dilanjut dengan memasang kembali baut-baut. Kencangkan kembali dengan kunci dan pastikan baut tidak kendor.

Selanjutnya pemasangan cover engine tipe kedua (Type 2). Lepas baut M6 (1 pcs) di sisi kanan crankcase dengan kunci 10.

Lepaskan juga baut M6 (1 pcs) dan baut M8 (1 pcs) di sisi kiri crankcase dengan kunci 10 dan 12.

Cover engine Type 2 untuk Honda All New BeAT ‘Avatar’
Broto Shop
Cover engine Type 2 untuk Honda All New BeAT ‘Avatar’

Baru pasang cover engine, dan pasang kembali baut-bautnya. Terakhir kencangkan dengan kunci serta dipastikan semuanya terpasang dengan kuat.

Hadi menjual engine cover Type 1 dan Type 2 untuk Honda BeAT baru dengan harga yang sama, yaitu Rp 75 ribu saja.

Serunya cover engine ini juga dapat digunakan oleh skutik Honda yang berbagi basis mesin dan sasis serupa. Seperti Honda Genio (K0J) dan Scoopy (K2F).

Dengan harga yang masih tergolong terjangkau, dapat melindungi mesin dari resiko kerusakan yang dapat menguras kantong. Ada yang tertarik ingin pasang?

Broto Shop: 0821-6100-9990

Baca Juga: Ada Bola Pokemon di Honda Scoopy Baru, Bisa Tebak Ada di Mana?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa