Otomotifnet.com - New Honda Scoopy yang diperkenalkan 5 November 2024 kemarin, bobotnya lebih ringan 1 kg dibanding generasi sebelumnya yang diluncurkan 2020 silam. Nah seperti apa impresinya ketika dicoba?
Rancangan sasis Scoopy generasi ke-6 ini menurut Sarwono Edhi, Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM) tidak ada perubahan.
Tetap pakai rangka eSAF, dipadu suspensi teleskopik di depan dan suspensi tunggal untuk belakang.
Makanya tinggi jok juga tidak ada perubahan, yaitu hanya 746 mm, sehingga terasa pendek saat diduduki.
Maklum pasar Scoopy adalah ibu-ibu sampai remaja putri, makanya dirancang tidak terlalu tinggi biar mudah dijangkau.
Buat pengendara dengan tinggi lebih dari 170 cm tentunya terasa sangat pendek, bahkan ketika kaki naik dan setang ditekuk maksimal bisa kepentok lutut.
Ciri khas skutik kecil Honda yang punya dek tebal karena ada aki dan jok rendah, sehingga jarak jok dan dek jadi dekat juga terasa.
Efeknya untuk yang berpostur lebih dari 170 cm kaki jadi nangkring dan paha lurus, sehingga untuk perjalanan lama biasanya akan cepat terasa pegal.
Tapi buat yang badannya pendek atau hanya berkendara sebentar tentu tidak akan masalah.
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
KOMENTAR