Produk Honda Indonesia Siap Diekspor Tahun Depan

Dimas Pradopo - Rabu, 22 Oktober 2014 | 06:13 WIB

(Dimas Pradopo - )


Sentul - Selain mengembangkan pasar domestik, pabrikan motor di Indonesia juga memproduksi untuk pasar global. Beberapa pabrikan yang mulai gencar menginvasi pasar global, diantaranya TVS, Suzuki, Kawasaki dan Yamaha. Lalu bagaimana dengan Honda?

Hal ini langsung dijawab oleh Johanes Loman, Executive Vice President Director PT Astra Honda Motor (AHM). "Untuk pasar ekspor, kami sudah tahap persiapan. Dalam waktu dekat akan kami publish. Mudah-mudahan tahun depan sudah mulai," ungkapnya.

Dirinya menambahkan jika persiapan tersebut meliputi produksi, regulasi dan pemilihan model yang akan diekspor. "Semua model punya potensi, tapi harus kompetitif. Kalau produk kita kompetitif, maka orang akan mau membeli produk kita," ujar Loman.

Menurutnya, saat ini merupakan kesempatan besar bagi pihaknya dan produsen lain untuk memasarkan produk ke luar negeri.

"Di sini sudah ada teknologinya. Dan soal kualitas sudah diakui oleh prinsipal Honda di Jepang. Lalu skill SDM juga sudah cukup bagus," papar pria ramah ini.

Sayangnya, dirinya masih enggan mengatakan kemana tujuan ekspor dan model yang bakal dijual di luar negeri. "Soal model, tunggu saja. Dan negara yang akan kami tuju juga belum bisa dibicarakan saat ini. Yang jelas kami tidak menutup ekspor ke satu kawasan saja," pungkasnya.

Sebagai catatan, beberapa produsen yang telah menjual produknya ke pasar global diantaranya TVS dengan produk Rockz, Neo dan Max. Lalu Yamaha dengan R15, Jupiter MX dan R25. Kawasaki melalui produk Ninja RR Mono dan Z250SL. Dan terakhir, Suzuki yang siap mengekspor skutik Address ke pasar Eropa. (motor.otomotifnet.com)