Honda Tiger, Jadi Trail Dengan Kaki Yamaha WR200

billy - Selasa, 16 Juli 2013 | 08:00 WIB

(billy - )


Sebagai modifikator, Agus Djanuar cukup beken seantero Indonesia Raya dengan hasil modifikasinya yang cenderung extreme. Sudut pandang yang dipakai, selalu terbalik dengan pola pikir orang lainnya.

Seperti ubahan ala Street Fighter (SF) yang tanpa tangki beberapa waktu lalu. Lalu, motor buntung dalam belantika modif Indonesia.

Kali ini, modifikator beken disapa Agus DJ ini punya mainan baru. Yaitu, macan Noceng yang dipermak ala trail. Bukan asal bikin, namun modifikator yang sudah stop merokok ini ingin olah fisik. Caranya, dengan adventure trail.

“Ubahan yang dilakukan cukup sederhana. Hanya memakai komponen yang sesuai kebutuhan. Dasar lintasan adventure ala Indonesia cenderung pendek-pendek. Saya sesuaikan komponen secara fungsi,” buka punggawa XK Bike Design (XKBD) di Jl. Pasir Muncang, Purwokerto, Jawa Tengah ini.

Caranya memilih komponen yang pas. Makanya, Agus DJ memakai komponen kaki-kaki full set comotan Yamaha WR200. Pada dasarnya, jenis seri WR keluaran Yamaha memang seri enduro yang beken dengan pemakaian khas adventure.

Untuk bagian bodi, nuansa simpel lebih menonjol dengan pemakaian bodi singset. Contohnya, tangki bergaya motocross lawas dan jok belakang tanpa kepet nomor.

“Bagian ini lebih kepada nilai praktis saja, sebab adventure riskan jatuh dan terjadi kontak bodi dengan trek. Makanya saya bikin simpel, hanya saya tambah cover knalpot dari material fiberglass agar tidak kena kaki,” cuap modifikator yang gemar diving ini. (motorplus-online.com)

DATA MODIFIKASI
Ban depan: Swallow 80/100-21
Ban belakang: Swallow 100/100-18
Pelek: Takasago Exell
Setang: XK Product
XKBD: 0816-6929-64