Ban Klasik Terbaru dari Pirelli, Phantom Sportscomp

Dimas Pradopo - Jumat, 31 Juli 2015 | 15:56 WIB

(Dimas Pradopo - )


Inggris - Masih ingat ketika Yamaha merilis XSR700 ? Moge baru bergaya klasik yang basisnya diambil dari moge naked FZ-07. Bukan hanya desainnya yang klasik, sampai ban pun dibuat unik bergaya serupa.

Ternyata ban yang dipakai pada motor ini adalah varian anyar dari Pirelli berjuluk Phantom Sportscomp. Dalam press realese-nya Pirelli menyebut ban ini menggabungkan tampilan vintage dengan teknologi terkini.

Ban ini dibuat menggunakan konstruksi steel belted untuk meminimalisir deformasi struktur ban dalam kecepatan tinggi dan memiliki profil yang membuat.

Ban Phantom Sportscomp juga diklaim memiliki komposisi silika cukup tinggi untuk mengantisipasi perubahan suhu menjadi lebih panas dan performa yang baik saat hujan. Di dinding ban tertera ada kode speed index W yang artinya ban ini masih aman pada kecepatan tertinggi 270 km/jam

Pada XSR700, untuk ban depan ukurannya 120/70-17, sedang yang belakang 180/55-17. Juga tersedia dalam ukuran lain yaitu 100/90-17 da 150/70-17.

Unik ya bentuknya! (otomotifnet.com)