Harga Part CVT Yamaha, Beli Paketan Lebih Hemat!

Dimas Pradopo - Senin, 1 Juni 2015 | 12:00 WIB

(Dimas Pradopo - )


Jakarta - Sesuai jarak tempuh, komponen transmisi CVT skutik pasti minta direkondisi agar performanya tetap baik. Tapi jangan keburu pusing 'pala berbie' membayangkan harganya yang mahal, kini PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) bikin paketan biar harganya lebih terjangkau.

"Kita ada VCT Grase Kit, lebih praktis beli paketan dan harganya lebih hemat. secara kualitas juga tetap terjamin dengan standar tinggi dari Yamaha," beber Robby Sidarta, Asisten Manager Promosi Spare Part dan Product Plan Yamalube Yamaha Indonesia.

Paket ini tersedia untuk semua skutik Yamaha mulai dari Mio (5TL), Mio (28D), Mio Soul (14D), Fino (1UB), Mio J (54P), Mio GT (2BJ)
, Soul GT (1KP), Xeon (44D), Xeon RC (1LB), X-Ride (2BU), Mio M3 (2PH) hingga skutim 150cc terbaru Yamaha Nmax (2DP).

Dalam paket ini, sudah tersedia belt, roller dan grease CVT. Ambil contoh soal harganya, pada Yamaha Mio M3 yang jika beli terpisah maka harganya; belt Rp 77 ribu, roller Rp 50 ribu dan grease CVT Rp 14 ribu, totalnya Rp 141 ribu. "Kalau beli paket hanya Rp 125 ribu saja," papar Robby.

Contoh lagi, kali ini perhitungan untuk Mio dengan kode part 28D, Mio karburator paling banyak di jalanan nih. Jika beli part CVT terpisah maka harganya; belt Rp 77 ribu, roller Rp 52 ribu dan grease CVT Rp 14 ribu, totalnya Rp 143 ribu. Sedang jika ambil paket hanya Rp 129 ribu.

Nah, lebih hemat kan! Buruan dapatkan di jaringan bengkel resmi Yamaha. (otomotifnet.com)