Jakarta - Vespa Primavera memang baru meluncur awal tahun ini di Indonesia. Namun, bukan berarti penggunanya tak bisa meng-upgrade performa tunggangan bermesin 150cc 3 valve kesayangannya.
Salah satunya lewat knalpot lokal dari RX8. "Kami menawarkan model New Trioval full system bagi pengguna Primavera. Bahannya stainless steel dengan warna silver. Serta bersifat plug and play," buka Indrawan pemilik merek RX8.
Harga jual knalpot plug and play ini Rp 1,35 juta. Dan bisa didapat di gerai Ultraspeed di Jl. Panjang No. 1 Kebon Jeruk, Jakbar. Paket yang disertakan antara lain braket pegangan knalpot, sensor O2 hingga DB Killer.
Kelebihannya, bukan hanya mendongkrak estetika, knalpot ini diklaim dapat menaikan tenaga hingga 2 dk. "Saat di dyno test, tenaganya naik. Dari standarnya hanya 8,5 dk, kini mencapai 10,51 dk. Kondisi ini didapat jika DB Killer dilepas," pungkasnya. (motor.otomotifnet.com)
Salah satunya lewat knalpot lokal dari RX8. "Kami menawarkan model New Trioval full system bagi pengguna Primavera. Bahannya stainless steel dengan warna silver. Serta bersifat plug and play," buka Indrawan pemilik merek RX8.
Harga jual knalpot plug and play ini Rp 1,35 juta. Dan bisa didapat di gerai Ultraspeed di Jl. Panjang No. 1 Kebon Jeruk, Jakbar. Paket yang disertakan antara lain braket pegangan knalpot, sensor O2 hingga DB Killer.