Pilihan Windshield Yamaha R1, Hitam atau Bening?

Dimas Pradopo - Kamis, 28 November 2013 | 07:02 WIB

(Dimas Pradopo - )


Jakarta - Sebagai varian superbike, windshield aftermarket untuk Yamaha R1 adalah komponen yang gampang ditemui. Saat ini saja, telah ada beberapa windshield dengan desain dan warna yang dapat dipilih sesuai selera.

"Ada dua pilihan windshield untuk Yamaha R1, yakni merek F.Fabbri asal Italia dan MRA dari Jerman. Desain dan warnanya juga berbeda," ungkap Marcel dari Jiester Moto Modified.

Pilihan pertama bisa lirik produk MRA (gbr.1). Desain sudut pandang lebih besar dan terlihat agresif. Lebih sangar lagi, produk ini hadir dengan lapisan warna gelap. Soal harga, gerai aksesoris yang berlokasi di Jl. Arteri Kelapa Dua No. 5A & 5B, Kebon Jeruk, Jakarta Barat atau no. 0812-880-88032 melepas windshield ini Rp 975 ribu.

Sementara pada produk F.Fabbri (gbr.2) desainnya lebih cocok buat pecinta minimalis karena lekuknya yang sederhana dan berwarna bening. Tapi, harganya sedikit lebih mahal, yakni Rp 1,4 juta. (motor.otomotifnet.com)