Headlamp Universal Polisport, Sudah Pakai LED Bro!

Dimas Pradopo - Selasa, 29 Oktober 2013 | 09:44 WIB

(Dimas Pradopo - )


Depok – Tren aplikasi lampu LED kini tak hanya merebak lewat penjualan bohlamnya saja. Piranti batok lampu aksesoris juga mulai tertular virus ramah lingkungan ini. Yup, produk headlamp keluaran Polisport bertipe HMX LED ini memang sudah mengandalkan sepasang lampu LED, berdaya 12v 3watt.

“Disebut ramah lingkungan karena memang lampu tersebut membutuhkan daya yang lebih kecil dari halogen, namun dengan tingkat keterangan sama,” buka Rachmad Eko Putro, dari Bagian Promosi AHRS di Jl Tole Iskandar No. 162, Depok.

Asiknya, headlamp ini didesain universal dengan pemasangan plug and play. Sehingga dapat dilirik sebagai pengganti batok lampu standar. 

Digerai AHRS, produk buatan Portugal ini dilepas Rp 1,1 juta. Dengan tiga pilihan warna, yaitu biru, putih dan kuning. Anda berminat? (motor.otomotifnet.com)