Honda Targetkan Jual 960 Ribu Sepeda Motor Injeksi di 2012

billy - Senin, 5 Desember 2011 | 10:44 WIB

(billy - )


Saat ini penjualan sepeda motor injeksi memang belum sebanyak motor berteknologi karburator. Hampir semua merek sepeda motor termasuk Honda mengalami hal yang sama. Tapi tahun depan, PT Astra Honda Motor (AHM) yakin penjualan sepeda motor injeksi meningkat tajam.

"Tahun depan, kami targetkan 20 sampai 30 persen penjualan sepeda motor Honda adalah tipe injeksi," buka Yusuke Hori, Presiden Director PT Astra Honda Motor (AHM) disela deklarasi teknologi injeksi Honda.

Artinya jika Honda menargetkan penjualan hingga 4,8 juta unit ditahun 2012 mendatang, bakal ada 960 ribu sepeda motor Honda dengan teknologi ramah lingkungan ini.

Sebelumnya Honda secara resmi meluncurkan Honda Spacy dan Supra X 125 Helm In berteknologi injeksi bahan bakar PGM-Fi. Hebohnya, harganya cuma terpaut Rp 250 ribu saja bila dibandingkan dengan versi karburator.

Spacy Helm In injeksi ini dilepas Rp 12,8 juta. Sedang Honda Supra X 125 Helm In dilepas Rp 15,85 juta. Harganya yang semakin murah ini membuat Honda yakin kedepannya teknologi injeksi akan diminati konsumen.

Kemudahan perawatan, konsumsi bahan bakar yang lebih hemat dan ramah lingkungan menjadi keunggulan sepeda motor dengan teknologi injeksi. (motorplus-online.com)