BBQ Ride 2015, Ramai Meski Sosialisasi Hanya Dari Mulut ke Mulut

Dimas Pradopo - Senin, 30 Maret 2015 | 11:01 WIB

(Dimas Pradopo - )


Bandung - Pelataran parkir di Balai Kota Bandung tampak lebih meriah saat BBQ RIDE 2015 digelar hari Sabtu lalu (28/3). Gelaran yang digawangi Pickers Store di Bandung ini memang telah banyak dinanti penggila dunia budaya motor custom di seputaran Bandung. Even bertajuk BBQ Ride Vintage Motorcycle & Car Show ini merupakan kegiatan yang ketiga kalinya setelah sukses menggelarnya tahun lalu di lokasi yang sama.

Kegiatan yang dimulai Sabtu pagi tersebut diawali dengan konvoi kendaraan-kendaraan custom dari Pickers Store di jl. Pelajar Pejuang 45 no 100 Bandung menuju lokasi pameran di Balai Kota Bandung. Tak kurang 50 starter tidak menyia-nyiakan kegiatan 'rolling start' yang memang telah disiapkan panitia ini.

"Kegiatan ini memang memfasilitasi pecinta kultur custom di Indonesia, riding bareng, nongkrong bareng, kumpul-kumpul bersama dalam suasana santai sambil menikmati suasana khas kultur custom. Yang pasti semua dibikin asik, tidak disangka animo pengunjuk membludak dibanding tahun kemarin, padahal enggak ada sosialisasi lewat brosur dan spanduk." ungkap Candra Perdana Murti dari Pickers Store Bandung. Kehadiran peserta dari luar Bandung membuat acara ini kian meriah dan semakin menarik.

Di tahun 2015 ini selain kehadiran peserta dan pengunjung yang jauh lebih banyak, panitia juga menyuguhkan tontonan menarik berupa live show dari para artis custom art yang telah dikenal bahkan yang berasal dari luar Bandung. Pada booth yang sama juga digelar kontes custom art. Pemenang kontes ini akan mendapatkan hadiah berupa uang tunai. 

Walaupun sempat diguyur hujan deras pengunjung yang hadir tetap menikmati momen tersebut hingga panitia menyudahinya. Pecinta kultur custom telah menarik minat kawula muda. Kreatifitas tanpa batas dalam memodifikasi kendaraan ditambah gaya hidupnya yang unik mulai dari dandanan rambut vintage ala Elvis Presley hingga Marilyn Monroe membuat trennya terus menanjak. (otomotifnet.com)