YRFI, Silaturahmi On The Road

Dimas Pradopo - Senin, 21 Juli 2014 | 09:18 WIB

(Dimas Pradopo - )



Punya motor keren tapi main sendirian? Udah pasti enggak asyik Bro. Nah biar enggak garing sendirian, Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI) DKI menggelar silaturahmi on the road. Maksudnya, touring dengan tema silaturahim ke Waduk Cirata, Jabar (7-8/6). “Walaupun satu wilayah provinsi kami harus menyadari kenyataan bahwa kita banyak yang belum saling jumpa dan saling mengenal,” ungkap Way, Ketua Panitia turing.

Turing silaturahmi ini diikuti 23 klub dari total 38 klub yang bergabung di YRFI DKI. Routenya menarik, segala permukaan jalan ada. Dari aspal, tanah, pasir bahkan bebatuan. Trek lurus panjang hingga kelok-kelok dengan pemandangan cantik. Begitu finish, langsung dirayakan dengan menu khas Cirata, lobster bakar. Lezatnya silaturahmi… (motor.otomotifnet.com)