Belgia - Mobil polisi Belgia terlihat mengoda dari tampilanya yang sporty tapi mempunyai banyak fungsi khususnya untuk menangani kejahatan di lalu lintas, pabrikan asal Republik Ceko ini telah mendukung kepolisian Belgia dengan menghadirkan Skoda Octavia RS dengan ANPR teknologi. Apaan tuh ANPR?
Dilansir worldcarfans (30/1), dengan sistem Automatic Number Plat (ANPR) yang mampu merekam plat mobil yang terhubung lewat perangkat lunak kedalam head unit dan tersimpan menjadi database.
Jika plat terdeteksi, langsung terlihat bahwa mobil tersebut hasil curian atau milik pribadi menggunakan asuransi atau tidak, Skoda secara tidak langsung telah membantu pekerjaan rumah Polisi Belgia.
Performa yang ditawarkan Skoda VRS dua varian, pertama berkat mesin TSI 2.0 liter yang mampu mengeluarkan tenaga 220 dk. TEnaga tersebut bisa mengajak mobil ini berlari dari nol sampai 100 km/jam hanya dalam waktu 6,8 detik. Sedangkan untuk mesin diesel berkapasitas 2.0 liter TDI hanya 184 dk. (mobil.otomotifnert.com)