First Impression BMW M5, Paduan Apik Sedan Mewah yang Sporty

billy - Kamis, 5 April 2012 | 12:08 WIB

(billy - )


Jakarta – Memadukan unsur sporty dan mewah dalam sebuah mobil bukanlah hal yang mudah. Jika salah paduan kendaraan malah terlihat aneh. Nah, salah satu yang sukses memadukan dua style yang saling bertolak belakang itu adalah BMW lewat sedan sport mereka, M5.

Yup, pada M5 generasi ke-5 yang dirilis di Tanah Air pada Rabu (4/4) kesan sporty dan mewah dapat berpadu dengan apik.  Tak mengherankan jika pihak BMW menyatakan jika M5 dibuat untuk memenuhi aspirasi pecinta mobil sport yang tetap butuh kenyamanan sedan premium kelas atas.

Paduan ini terlihat dari desain eksterior yang memadukan siluet medium sedan Seri-5 dengan aura balap dari tuner resmi mereka M Technik. Terlihat dari lekuk bumper depan yang didominasi kisi udara besar dengan desain agresif layaknya mobil balap turing.

Lekukan berlanjut kesamping dengan lekuk bodi empat pintu yang dipermanis dengan kisi udara beremblem M5 di sisi kap mesin dan pelek sangar dari M. Sementara bagian buritan dikawal rear lamp unik dengan bumper berlekuk dan muffler tips 4 buah. Gahar!

Masuk ke kabin nuansa mewah kental terasa dengan balutan kulit warna krem, berpadu aksen silver dan hitam. Jok bagian depan terasa empuk membekap pengemudi. Apalagi dtunjang ukuran bangku yang terasa lebar dan ruang kaki yang lega.

Oiya, segala fasilitas penunjang kenyamanan, seperti headunit dengan fungsi navigasi, USB port, Bluetooth dan sistem telepon, voice control, hard disc 12 GB hingga MID cluster sudah terintegrasi dengan tombol setir.  Sedangkan unsur sporty dari M teknik diwakili oleh aplikasi shift knob, panel speedometer dan  setir.

Berpindah ke bangku belakang, kelegaan dan kenyamanan bangku menjadi andalannya. Ruang kaki dan fitur blower pendingin udara dirasa mumpuni bagi penumpang baris kedua.

Meski hanya dinyalakan dalam posisi idle, namun gelegar suara mesin V8 berkapasitas 4.4 liter bertenaga 560 dk yang dilengkapi dengan M TwinPower Turbo dan Valvetronic terdengar gahar. Cukup injak sedikit pedal gas, suara sangar langsung terdengar.

Ditawarkan dengan harga Rp 1,988 miliar off the road, BMW M5 siap menggempur pasar sport premium yang telah diisi C 63 AMG coupe yang dilego Rp 1,799 miliar dan Infiniti M37 dengan harga Rp 1,1 miliar. (mobil.otomotifnet.com)