Fitur Flex Steer KIA All New Carens, Bikin Nyetir Lebih Mudah

Kamis, 13 Juni 2013 | 14:03 WIB


Jakarta - Salah satu kelebihan yang ditawarkan pada All New Carens adalah fitur Flex Steer. Fitur ini memungkinkan adanya pilihan karakter pengemudian, mau santai, atau ngebut bisa dilayani All New Carens.

Pengoperasiannya juga cukup mudah, yakni tinggal memencet tombol pada setir sebelah kanan. Disana tersedia tiga pilihan, Comfort, Normal dan Sport. Nah, silakan anda pilih sesuai dengan selera.

Ketika otomotifnet.com mencobanya, mode Comfort memungkinkan stir jadi lebih ringan dari standar. Sangat asik ketika digunakan pada saat kondisi jalan padat, sempit dan juga berliku.

Sementara kalau mau ngebut di jalan tol, silakan pilih mode Sport, maka secara otomatis stir akan lebih berat dari standar. Bahkan, ketika mobil berjalan perlahan, setir tetap terasa berat untuk digerakkan.

Dan kalau hanya mengaktifkan mode normal, maka gerakan setir seperti sedianya mobil dalam keadaan normal. Tingkat kekakuan gerakan setir tergantung dari kondisi pengemudian. Ketika berjalan pelan dan parkir setir terasa ringan, begitu sebaliknya, ketika kencang maka setir akan berat, sehingga mobil lebih stabil.

"Fitur ini bekerja dengan cara memodifikasi Motor Driven Power Steering (MDPS) yang terdapat pada KIA All New Carens, sehingga efeknya pun hanya terasa pada setir saja," ujar Arifani Perbowo, GM Product Planing KIA Mobil Indonesia.

Fitur Flex Steer ini baru pertamakali diterapkan di Indonesia pada KIA All New Carens, yang memang mengusung genre sebagai mobil keluarga, dengan tingkat kenyamanan dan kemudahan dalam berkendara yang harus tinggi. (mobil.otomotifnet.com)