Menjadi daya tarik ada pada bagian buritan. Di area tersebut terlihat pintu bagasi menyatu dengan kaca belakang alias liftback. Bila menilik dari dapur pacunya, terdapat mesin berkapasitas 1.495 cc dengan konfigurasi 4 silinder segaris, SOHC, 12 katup.
Meski memiliki resale value yang belum terjaga, tetapi hasil pengetesan redaksi pada tahun 2007 cukup menjadi magnet. Sebut saja untuk versi otomatisnya, Avega mampu menoreh tingkat konsumsi bahan bakar 1 liter untuk 13 km di dalam kota. Sedangkan untuk konstan 100 km/jam mampu membukukan 1 liter untuk 16 km.
Bila melihat dari sisi harga bekas, ambil ilustrasi tipe SG bertransmisi manual 5-speed ‘08 ada pada rentang harga Rp 83 juta hingga Rp 85 juta. Sedangkan untuk tahun yang lebih muda yaitu tahun 2012 tipe GX M/T dibuka Rp 110 jutaan. (mobil.otomotifnet.com)