Jakarta - Action camera saat ini makin digandrungi para pencinta kegiatan alam bebas. Kamera kecil ini secara fleksibel bisa ditempatkan di titik yang dianggap bakal menangkap gambar-gambar yang sangat menarik dan hidup. Apalagi ada spek tahan goncangan, air, maupun cuaca ekstrem.
Memang ada idiom bahwa harga tidak pernah bohong. Namun pada kenyataannya menang tidak semua penikmat kegiatan luar ruang punya kemampuan dana untuk membeli produk di harga premium. Misalnya untuk produk berlabel Go Pro. Hal ini disebutkan oleh Jimmy dari Aneka Camera di Mal Amabasador Jaksel.
Biar begitu ia menyebutkan sudah banyak produk dengan kemampuan serupa tetapi punya label harga yang miring. “Enggak perlu (lagi) repot bawa camera pocket maupun SLR untuk berpetualang,” ungkapnya.
Hal serupa juga diutarakan oleh Apen dari Wide Camera. “Saat ini tinggal sesuaikan kegunaan dan fungsinya digunakan untuk kegiatan seperti apa, lalu sesuaikan budget-nya dalam memilih,” sebut pria yang menggawangi gerai kamera di Mal Mangga Dua, Jakut. Nah, berikut sejumlah pilihannya.
Kalau sudah begitu, semakin mudah untuk mendapatkannya guna dipasang di mobil ataupun motor. Kalau di mobil, misalnya saat perjalanan turing, bisa merekam area depan atau belakang mobil. Jadi dokumentasi otentik atas semua kejadian yang berlangsung. •( otomotifnet.com)
Produk ini punya nilai unggul atas spek resolusi gambar 12 mega pixel, layar monitor 1,5 inci. Barang asal Tiongkok ini dihargai Rp 1,6 juta ditambah aksesori. “Untuk perawatannya cukup mudah, tiap kali terkena air laut harus dibilas dan bagian sealnya sangat rentan, disarankan kasih gemuk Tamiya atau mencari yang lumayan bagus,” kata Jimmy.
Banyak fitur ditawarkan produk asal Tiongkok ini. Seperti wifi, bluetooth, dan dengan 7 pilihan warna, merah, biru, kuning, silver, hitam, putih, maupun emas. Performa resolusinya mencapai 14 mega pixel, CMOS-Sensor, serta dilengkapi dengan casing berspek waterproof. Cocok buat dipasang di motor saat turing atau melintasi medan off road. Harga dibanderol Rp 1,9 juta dan aksesori tambahan.
Produk buatan Negeri Tirai Bambu yang satu ini, memang memiliki harga sangat cukup terjangkau sehingga kepuasan untuk mendapatkan gambar yang maksimal kurang, dengan 10 mega pixel, performa waterproof membuatnya layak untuk di pasang pada kap mesin mobil atau setang motor meski hujan tengah turun. Harga Rp 950 ribu.
Setara dengan action camera lainnya, kamera yang satu ini memiliki ketahanan baterai 1000 mAh, kemampuan wide angle 170 derajat. Bisa dipakai buat merekam kegiatan luar ruangan meski di bawah gerimis maupun hujan. Harganya Rp 1,5 juta.
Aneka Camera Telp: 021-5760141Memang ada idiom bahwa harga tidak pernah bohong. Namun pada kenyataannya menang tidak semua penikmat kegiatan luar ruang punya kemampuan dana untuk membeli produk di harga premium. Misalnya untuk produk berlabel Go Pro. Hal ini disebutkan oleh Jimmy dari Aneka Camera di Mal Amabasador Jaksel.
Biar begitu ia menyebutkan sudah banyak produk dengan kemampuan serupa tetapi punya label harga yang miring. “Enggak perlu (lagi) repot bawa camera pocket maupun SLR untuk berpetualang,” ungkapnya.
Hal serupa juga diutarakan oleh Apen dari Wide Camera. “Saat ini tinggal sesuaikan kegunaan dan fungsinya digunakan untuk kegiatan seperti apa, lalu sesuaikan budget-nya dalam memilih,” sebut pria yang menggawangi gerai kamera di Mal Mangga Dua, Jakut. Nah, berikut sejumlah pilihannya.
Kalau sudah begitu, semakin mudah untuk mendapatkannya guna dipasang di mobil ataupun motor. Kalau di mobil, misalnya saat perjalanan turing, bisa merekam area depan atau belakang mobil. Jadi dokumentasi otentik atas semua kejadian yang berlangsung. •( otomotifnet.com)
X-Pro6 GoXtreme
Produk ini punya nilai unggul atas spek resolusi gambar 12 mega pixel, layar monitor 1,5 inci. Barang asal Tiongkok ini dihargai Rp 1,6 juta ditambah aksesori. “Untuk perawatannya cukup mudah, tiap kali terkena air laut harus dibilas dan bagian sealnya sangat rentan, disarankan kasih gemuk Tamiya atau mencari yang lumayan bagus,” kata Jimmy.
SJ5000 Camera Action
Banyak fitur ditawarkan produk asal Tiongkok ini. Seperti wifi, bluetooth, dan dengan 7 pilihan warna, merah, biru, kuning, silver, hitam, putih, maupun emas. Performa resolusinya mencapai 14 mega pixel, CMOS-Sensor, serta dilengkapi dengan casing berspek waterproof. Cocok buat dipasang di motor saat turing atau melintasi medan off road. Harga dibanderol Rp 1,9 juta dan aksesori tambahan.
Bella Vision BV – A8 Sport
Produk buatan Negeri Tirai Bambu yang satu ini, memang memiliki harga sangat cukup terjangkau sehingga kepuasan untuk mendapatkan gambar yang maksimal kurang, dengan 10 mega pixel, performa waterproof membuatnya layak untuk di pasang pada kap mesin mobil atau setang motor meski hujan tengah turun. Harga Rp 950 ribu.
Brica B-PRO5 Alpha Edition
Setara dengan action camera lainnya, kamera yang satu ini memiliki ketahanan baterai 1000 mAh, kemampuan wide angle 170 derajat. Bisa dipakai buat merekam kegiatan luar ruangan meski di bawah gerimis maupun hujan. Harganya Rp 1,5 juta.
Wide camera Telp: 021-62303730