Bengkel Sumbing Semarang Pindah Lokasi, Ordernya Makin Beragam

Minggu, 28 Desember 2014 | 14:17 WIB


Semarang - Namanya bengkel Sumbing. Ini karena dulu berlokasi di jalan Sumbing, Semarang. Namun ketika bulan puasa lalu, atau sekitar bulan Juni lalu bengkel yang dikelola oleh Agung Widoyono Puspoyudo ini hijrah ke jalan Gedongsongo Raya, Semarang. Walau pindah, tetap mengusung nama yang sama.

Di lokasi baru yang lebih luas, ordernya yakni menerima proses membangun jip makin ramai. Kalau dulu bengkelnya ramai dijejali jeepers yang memodifikasi buat keperluan berburu. Saat ini banyak order memodifikasi buat keperluan kompetisi offroad.Salahsatu yang tampak masih proses, yaitu memodifikasi suv half cut dari Cherokee yang dikolaborasi dengan rangkaian sasis tubular custom.

“Rangkaian sasisnya pakai seamless sch 40 tebalnya berkisar 4mm. Nah digabung dengan half cut Cherokee. Ordernya ini saya sebutnya semi tubular. Digunakan untuk keperluan country road,” terang Agung sapaannya.

Yang dimaksud half cut adalah potongan bodi depan sampai ruang kabin depan. Alhasil pada potongan tersebut terdapat mesin, roda depan, dasbor beserta peranti ecu serta stir. 

Menurut Agung tingkat kepresisian penyambungan dengan rangka tubular enggak bisa asal sambung. “Rangka tubularnya itu mesti sampai menutup bodi half cutnya juga. Jadi perlu mempertimbangkan titik kekuatan bodi half cut dengan rangka tubularnya, ketika keduanya disatukan,” paparnya sembari menunjukan lokasi titik sambungannya. Salahsatunya dekat lantai ruang setir kiri kanan. 

Mau tahu berapa biaya jasa order begitu. Yakni berkisar Rp 30 juta sampai Rp 40 juta.  Itu hanya jasa saja, belum termasuk unti half cutnya lho. Lama pengerjaan bisa bulanan. Lebih detilnya, bila tertarik kontak langsung Agung di nomor hape 0816663672. (mobil.otomotifnet.com)