Pertamina Lubricants Dukung Otomotif Service Station

Dimas Pradopo - Jumat, 5 Desember 2014 | 16:36 WIB

(Dimas Pradopo - )


Jakarta - Bagi kami di OTOMOTIF, Otomotif Service Station (OSS) adalah workshop sekaligus laboratorium bagi tim redaksi. Banyak materi tulisan yang datang dari bengkel kecil di pojok Gedung Kompas Gramedia Group of Magazine di Jl Panjang no 8A, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Menariknya, bengkel ini kini mendapat dukungan dari PT Pertamina Lubricants. "Kami merasa terhomat bisa bekerjasama dengan OSS," ungkap Manager Passanger Car Retail and Marketing PT Pertamina Lubricants, Eko Ricky Susanto.

"Kalau sebelumnya kerjasama dengan OTOMOTIF hanya sebatas peliputan dan iklan, kami mencoba mengembangkan ke hal-hal lain, salah satunya dengan masuk ke OSS," sambung pria ramah ini.

Selain branding dari Pertamina, OSS kini juga memasarkan oli dari PT Pertamina Lubricants mulai dari Fastron hingga Enduro dan Super Motor. Selama bulan Desember 2014, juga akan ada promo oli Pertamina di setiap pembelian melalui OSS.

"Tentunya kami bangga sudah berkolaborasi dengan merek international. Untuk sisi komersial di OSS, kami masih terus belajar dan bersyukur mendapat dukungan dari Pertamina," ungkap Billy Restianto, Editor in Chief Tabloid OTOMOTIF dan OTOMOTIFNET.COM.

"Semoga ini menjadi awalan untuk berkolaborasi yang lebih dekat dengan Pertamina," sambung Billy.

Sedang untuk pelayanan, OSS akan tetap menerima service dan perbaikan mobil dan sepeda motor untuk karyawan Kompas Gramedia Group of Magazine maupun umum. Selain itu ada juga layanan lain seperti cuci mobil dan sepeda motor. (otomotifnet.com)