MotoGP : Rossi: Saya Harus Sangat Hati-hati Pada Marquez

Dimas Pradopo - Rabu, 8 Juli 2015 | 23:20 WIB

(Dimas Pradopo - )


Eropa – Putaran kesembilan GP Jerman di Sachsenring akhir pekan ini akan jadi tantangan berikutnya bagi Valentino Rossi, setelah lolos dari pertarungan sengit dengan Marc Marquez di sirkuit Assen, Belanda dua pekan lalu.

Di atas kertas, sirkuit di Jerman nanti tidak kondusif buat motor M1. Yamaha terakhir menang di Sachsenring pada 2009 ketika digeber Rossi. Sementara Marquez menguasai GP Jerman dalam dua musim terakhir.

Rossi masih ingin memperlebar jaraknya di klasemen sementara yang saat ini unggul 10 point dari rekan setimnya, Jorge Lorenzo di posisi kedua. Meninggalkan Marquez di peringkat empat dengan 74 point.

Ia pun sadar, pasti Marquez akan balas dendam dan tidak akan mau kalah. “Saya siap menghadapinya dan balapan akhir pekan ini di Sachsenring dengan pikiran terbuka,” kata Rossi.

“Saya berencana untuk mengejar keunggulan setelah kehilangan ada beberapa balapan sebelumnya dan memimpin dengan 10 point setelah 8 kali balapan itu bukan hasil yang buruk. Saya sangat senang,” ujarnya.

“Di Jeman sangat penting untuk menegaskan kembali daya saing saya. Saya paham, para pesaing akan bekerja keras untuk mendapatkan kembali posisi teratas. Di Assen saya berhasil berada di depan mereka,” lanjut Rossi.

“Marquez kemungkinan akan seperti saya di balapan berikutnya dan saya harus sangat berhati-hati dengan dia. Tujuan saya di Sachsenring akan sama seperti tugas di Assen, mulai dari latihan bebas,” tegas The Doctor, julukan Rossi.

Hmm.. bakal tercipta duel seru lagi sepertinya. (otosport.otomotifnet.com)