MotoGP : Marquez: Kecepatan Saya Mendekati Lorenzo

Dimas Pradopo - Minggu, 17 Mei 2015 | 01:54 WIB

(Dimas Pradopo - )


Le Mans – Marc Marquez akan menjalani start GP Prancis di sirkuit Le Mans dari posisi terdepan, tetapi ia memuji performa Jorge Lorenzo dan menyebut kecepatannya mendekati Lorenzo yang start di urutan ketiga.

Ini pole position ketiga Marquez musim ini dan lima tahun berturut-turut di Le Mans. Kondisi trek yang mulai membaik setelah diguyur hujan tengah hari, memang menyulitkan pembalap dalam menentukan settingan motor.

Namun tidak mengganggu Marquez tampil menakjubkan. Pembalap tim Repsol Honda itu mencetak waktu 1 menit 32,246 detik. Lebih lambat hanya 0,2 detik dari catatan pole positionnya tahun lalu.

Meski begitu, waktu satu putarannya itu 1,3 detik lebih cepat dari semua lap yang dibuatnya sepanjang akhir pekan ini. Ia menyebut motornya mengalami ubahan settingan, meski tidak sempurna.

Marquez meninggalkan pembalap Ducati, Andrea Dovizioso setengah detik dan pembalap Yamaha Jorge Lorenzo 0,6 detik. Tetapi juara dunia bertahan itu justru melirik kecepatan yang dimiliki Lorenzo, pemenang seri sebelumnya di Jerez.

Ia yakin lebih dekat dengan Lorenzo dalam hal kecepatan dalam lomba di Le Mans dibandingkan di Jerez. Tetapi ia tidak tahu apakah kecepatannya itu cukup dekat.

“Ini bukan akhir pekan yang mudah. Dalam latihan bebas kami mencoba banyak hal. Setiap kali keluar, motor berbeda. Tetapi ketika di babak kualifikasi, kami menempatkan settingan yang terbaik. Bahkan ubahan kecil saja bekerja cukup baik,” jelasnya.

“Tampaknya Jorge memiliki irama yang bagus. Kami lebih dekat daripada di Jerez, mungkin tidak cukup. Saya merasa lebih baik dari Jerez dan ini hal yang paling penting,” lanjut Marquez yang senang dengan performa motor RC213V andalannya.

Marquez juga mengakui kecepatan Lorenzo di Le Mans lebih baik darinya.

Di Jerez, Marquez finish kedua di belakang Lorenzo, tertinggal 5,5 detik. Saat itu Lorenzo menciptakan fastest lap 1 menit 38,735 detik, Marquez berada di urutan kedua lap tercepat dengan beda 0,088 detik. (otosport.otomotifnet.com)