Moto2 : Nina Prinz, Pembalap Wanita Akan Berlaga di Moto2 Sachsenring

Jumat, 11 Juli 2014 | 11:02 WIB


Pembalap wanita asal Jerman, Nina Prinz akan turun sebagai pembalap wildcard di gelaran Moto2 Jerman pekan ini. Rider tuan rumah ini akan membela tim QMMF Racing, yang memenangkan Moto2 seri Belanda lalu bersama Anthony West.

Penampilan Prinz ini terwujud setelah Federasi balap Motor Internasional (FIM) mengeluarkan peraturan baru tentang batas usia pembalap wildcard dalam kejuaraan. Ini menjadikan impian sang rider tuan rumah untuk dapat ikut berlomba sekaligus mewujudkan impiannya.

"Sudah menjadi impian saya untuk dapat berlomba di kejuaraan dunia. Apalagi seri kali ini di gelar di tanah kelahiran saya. Ini adalah benar-benar mimpi yang mejadi kenyataan, turun di Jerman dengan pemandangan indah Sachsenring," tutur Prinz.

Prinz yang di musim 2014 ini ikut serta dalam kejuaraan Qatar Superbike Championship bersama Suzuki International Europe yang disponsori oleh QMMF. Prinz yang mampu finish di urutan keempat dan ketiga menjadikan ini  penampilan terbaiknya di kejuaraan tersebut.

Prinz pun menjadi wanita pertama yang turun di ajang Moto2 sejak Elena Rosell yang turun ditahun 2012.  Dia juga menjadi pembalap kedua yang mendapatkan wildcard dimusim ini setelah Maria Herrera yang turun di Moto3 Spanyol. (otosport.co.id)