Melbourne – Menjelang digelarnya seri pembuka balap F1 2015 di negaranya, Daniel Ricciardo bagaikan superstar, karena banyak media lokal memberitakannya.
Pasalnya, kini ia jadi pembalap utama tim Red Bull setelah Sebastian Vettel hengkang ke Ferrari. Ia mampu menunjukkan dirinya tak kalah kencang dari rekan setimnya itu.
Tahun lalu ia finish runner-up di GP Australia. Ricciardo satu-satunya pembalap yang mendobrak dominasi pembalap tim Mercedes dengan meraih 3 kemenangan. Di akhir musim menempati peringkat 3, mengalahkan Vettel yang ada di urutan 5.
Kelahiran Perth itu kini jadi idola publik Australia. Sangat kontras dengan tahun lalu ketika jadi pembalap nomor dua dan masih berjuang keluar dari bayang-bayang Mark Webber, pembalap Red Bull asal Australia juga yang pensiun di akhir 2013.
Sebelum lomba dimulai banyak kegiatan dilakukan. Seperti jumpa fans di arena gokart, hadir di acara talk show televisi bersama artis lokal Kylie Minogue dan sebagainya.
“Berada di tim papan atas, banyak orang bertanya pada saya. Bisakah kecepatan saya seperti Seb (Sebatian Vettel)? Bisakah saya naik podium? Saya merasa seperi menjawab banyak pertanyaan,” ujar pembalap berusia 25 tahun ini.
Mantan pembalap tim Toro Rosso itu sudah membuktikannya tahun lalu dengan 8 kali naik podium, termasuk 3 kali finish terdepan. Sementara Vettel hanya 4 kali berdiri di podium.
Di sirkuit Alber Park nanti merupakan balapannya yang ke-70 selama akriernya F1. Ia yakin tim Mercedes masih kuat, yang jadi pertanyaan sudah sejauh mana timnya mengalami peningkatan untuk menutup kesenjangan dari Mercedes.
“Dalam uji coba menunjukkan Mercedes masih benar-benar kuat, saya tidak ingin pesimis, tetapi mereka tampaknya jadi tim yang untuk dikalahkan saat ini,” katanya kepada media.
Di belakang Mercedes, menurutnya yang dekat dengan Red Bull adalah tim Ferrari dan Williams yang sama-sama akan bertarung paling tidak meperebutkan podium terakhir.
Pastinya Ricciardo tidak akan mengecewakan penggemarnya saat lomba. Ia kini didampingi partner baru, Daniil Kvyat asal Rusia. (otosport.otomotifnet.com)