Preview F1 Interlagos, Brasil, Lewis & Rosberg Incar Kemenangan Pertama

Dimas Pradopo - Sabtu, 8 November 2014 | 11:20 WIB

(Dimas Pradopo - )


Sao Paulo - Seri ke-18 F1 di Autodromo Jose Carlos Pace di Interlagos Brasil akan tetap diperebutkan oleh Lewis Hamilton dan Nico Rosberg.

Apalagi jelas di klasemen sementara pembalap tinggal dua nama itu saja yang memeliki kans yang terbuka menjadi juara dunia musim ini. Biarpun Nico memiliki handicap tertinggal 24 poin dari Lewis namun di Interlagos nanti, Nico mencoba dapat mematahkan rentetan kemenangan yang dibukukan Lewis sejak seri Monza, Marina Bay, Suzuka, Sochi dan Austin-Texas secara konsekutif.

"Di beberapa seri sebelumnya performa saya memang kalah dari Lewis. Namun semua itu tak membuatku patah arang. Apalagi masih ada dua seri lagi, Interlagos dan Yas Marina, di dua seri itu saya coba lebih baik dari Lewis," seloroh Nico Rosberg.

Juara Perdana

Duel pembalap setim Mercedes itu, tak sekadar urusan memburu titel juara dunia. Akan tetapi keduanya membidik kemenangan pertamanya di trek berjarak 4,309 km itu. Sepanjang perhelatan F1 Brasil di trek Interlagos baik Lewis dan Hamilton belum pernah meraih kemenangan. Dengan kata lain persaingan Lewis dan Nico akan seru adanya.

"Interlagos memang bagian dari persaingan seru di F1 sejak lama. Tentu semua orang, termasuk saya ingin merasakan kemenangan di trek ini," ujar Lewis Hamilton.

Dapat dikonklusikan baik Nico dan Lewis bakal mengerahkan segala upayanya menjadi yang terbaik. Nico berambisi memperkecil jarak poin di klasemen dan membawa penentuan juara dunia ke seri akhir di Yas Marina (UAE). Sedangkan Lewis tak semata mengincar ambisi pribadi menorehkan prestasi mengoleksi kemenangan pertamanya di Brasil, melainkan juga menjaga keunggulan poin untuk tetap menjaga kans jadi kampiun F1 tahun ini.

Siapa yang menang? Lewis atau Nico? Jangan sampaikan melewatkan duel seru F1 ronde ke-18 ini.

DATA FAKTA INTERLAGOS

#    Trek berjarak 4,309 km ini merupakan trek terpendek kedua di kalender F1 musim ini setelah trek jalan raya Monako menjadi sirkuit paling pendek yang jadi host F1.

#    Interlagos berbenah diri menghadapi F1 musim ini dengan melakukan pengaspalan ulang trek. Itu berarti seluruh pembalap menghadapi kondisi yang berbeda dengan tahun lalu. Alhasil, sesi latihan pertama dan kedua menjadi penting dalam menggali data demi mendapatkan setting mobil yang terbaik.

#    Letak sirkuit Interlagos yang berada 800 meter di atas permukaan laut menjadikan trek ini sebagai sirkuit tertinggi letaknya tahun ini. Kondisi itu membuat pasokan udara lebih minim sehingga berdampak performa mesin drop sekitar 7-8 persen dibandingkan jika berada di trek yang berada di dataran rendah.

#    Interlagos telah dipercaya menghelat 32 kali F1 di Brasil. Trek ini pertama ditunjuk jadi host F1 pada 1973 hingga 1977. Interlagos kembali ditunjuk pada 1979-1980. Absen sejak 1981-1989, Interlagos kembali menjadi host sejak 1990-2012.

#    Pembalap tahun ini berlaga dan berpredikat juara di Interlagos tercatat ada 4 orang. Mereka adalah Kimi Raikkonen (2007), Jenson Button (2012), Felipe Massa (2006 dan 208) dan Sebastian Vettel (2010 dan 2013).

#    Trek Interlagos meski pendek dan sempit namun bukan sirkuit yang terbilang menguntungkan bagi pembalap yang meraih pole position. Sejak pertama Interlagos jadi penyelenggara F1 hingga musim lalu, tercatat hanya tiga kali kesempatan seorang pole sitter keluar jadi juaranya. Kejadian itu adalah 2006 dan 2008 (Felipe Massa) dan 2013 (Sebastian Vettel). (otosport.co.id)