Mungkin bagi sebagian pembalap agak sulit melepas dunia sirkuit saat mereka pensiun. Namun lain halnya dengan juara dunia dua kali ajang World Superbike Championship (WSBK) asal Inggris, James Toseland yang justru menapaki dunia seni pasca gantung helm.
Yup, mantan pembalap berusia 33 tahun ini belum lama merilis album berjudul ‘Renegade’ dengan hits bertajuk sama yang menjadi debut Toseland di dunia tarik suara. Lagu yang kental nuansa rock tahun 90-an ini mengingatkan kita akan musik Alter Bridge atau Sound Garden.
Tak perlu heran jika Toseland senang dengan dunia musik. Pasalnya, kekasih yang akhirnya menjadi istrinya sejak 2012 adalah penyanyi pop Inggris yang sukses melahirkan 56 gelar platinum, yakni Katie Melua.
Sebagai catatan, Toseland adalah salah satu dari dua pembalap yang sukses merebut gelar WSBK di atas dua motor berbeda. Dimana tahun 2004 dirinya menyabet gelar juara bersama Ducati. Kemudian di tahun 2007 bersama motor Honda.
Selain WSBK, Toseland sempat membela tim satelit Yamaha Tech3 di ajang MotoGP pada musim 2008-2009 yang diakhiri dengan hasil yang kurang memuaskan. (otosport.co.id)
Yup, mantan pembalap berusia 33 tahun ini belum lama merilis album berjudul ‘Renegade’ dengan hits bertajuk sama yang menjadi debut Toseland di dunia tarik suara. Lagu yang kental nuansa rock tahun 90-an ini mengingatkan kita akan musik Alter Bridge atau Sound Garden.
Tak perlu heran jika Toseland senang dengan dunia musik. Pasalnya, kekasih yang akhirnya menjadi istrinya sejak 2012 adalah penyanyi pop Inggris yang sukses melahirkan 56 gelar platinum, yakni Katie Melua.
Sebagai catatan, Toseland adalah salah satu dari dua pembalap yang sukses merebut gelar WSBK di atas dua motor berbeda. Dimana tahun 2004 dirinya menyabet gelar juara bersama Ducati. Kemudian di tahun 2007 bersama motor Honda.
Selain WSBK, Toseland sempat membela tim satelit Yamaha Tech3 di ajang MotoGP pada musim 2008-2009 yang diakhiri dengan hasil yang kurang memuaskan. (otosport.co.id)