Ajang balap yang diikuti oleh Rifat Sungkar ini merupakan kompetisi tertinggi Rally America, Open Class. Dimana ia akan bertarung dengan para pereli top dunia seperti Ken Block, David Higgins dan Antoine L’Estage. Ketiga pereli tersebut memiliki pengalaman juara dalam Rally America pada seri-seri sebelumnya, oleh karena itu mereka menjadi rival yang tidak dapat diremehkan.
“Saya selalu ingin turun di ajang Rally America. Selain itu, sebelumnya sudah pernah bertanding di Asia, Australia dan Eropa, namun belum pernah berkesempatan untuk bertanding di Benua Amerika yang memiliki karekteristik lintasan dan suasana reli yang berbeda. Jadi, di tahun ini saya ingin memanfaatkan kesempatan tersebut untuk memperdalam pengalaman dan kemampuan di ajang balap reli,” tutur Rifat.
Pereli berusia 34 tahun ini akan turun di kelas teratas Rally America, Open Class dengan menunggangi Mitsubishi Lancer Evolution X (Regional Rally Car). Mobil tersebut bukanlah kendaraan baru bagi Rifat Sungkar karena memiliki sejarah panjang, salah satunya ia berhasil menduduki peringkat ketiga secara keseluruhan di Kejuaraan Asia Pacific Rally Championship pada tahun 2011.
“Saya sudah akrab dan sukses mencetak prestasi dengan Mitsubishi Evo X, dan di Rally America kali ini saya berkesempatan kembali untuk menggunakannya. Dengan kemampuan yang mumpuni, saya yakin akan dapat tampil dengan prima di Rally America,” pungkasnya.
Rencananya Rifat akan turun di 5 seri Rally America yang bakal berlangsung di beberapa kota, yaitu Oregon Trail Rally (3-5/5), Susquehannock Trail Rally (31/5), New England Forest Rally (26-27/7), Ojibwe Forest Rally (23-24/8) dan diakhiri di Lake Superior Performance Rally (18-19/10). (otosport.co.id)