Honda Sosialisasikan Mudik Gratis Dengan Bagi-Bagi Helm

Dimas Pradopo - Selasa, 15 Juli 2014 | 10:22 WIB

(Dimas Pradopo - )


Surabaya - Aksi mendukung mudik yang aman dan nyaman bukan hanya dilakukan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) sebagai pemegang merek sepeda motor Honda di Tanah Air, tapi jaringan main dealer-nya pun melakukan hal yang sama. Seperti dilakukan PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) selaku main dealer sepeda motor Honda di Jatim dan NTT selalu mengadakan acara mudik gratis bagi konsumennya.

Di tahun 2014 ini acara mudik gratis diawali terlebih dulu dengan sosialisasi yang bertajuk Kick Off Program Mudik Lebaran 2014 yang diadakan di Taman Bungkul Surabaya (14/7) dan bekerjasama dengan Polda Jatim, Polrestabes Surabaya dan Pemkot Surabaya.

Acara utamanya adalah bagi-bagi helm sejumlah 150 buah bagi pengendara motor, bagi takjil serta sosialisasi cara aman berkendara. "Ini merupakan bukti kepedulian Honda terhadap masyarakat pengguna jalan," jelas Suwito, Presdir PT MPM.

Rencananya Mudik Rame-Rame Honda 2014 bakal diselenggarakan pada tanggal 25-26 Juli mendatang. Bagi pemudik yang ingin berpartisipasi dapat mendaftarkan diri di dealer Honda dan AHASS di Surabaya dan Sidoarjo yang terpasang spanduk pendaftaran mudik mulai hari ini tanggal 14 Juli. (motor.otomotifnet.com)