Honda Luncurkan Tampilan Baru Supra X 125 Helm in PGM-FI

billy - Minggu, 29 Juni 2014 | 14:00 WIB

(billy - )


Jakarta -  PT Astra Honda Motor (AHM) memperkenalkan Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI dengan warna dan striping terbaru. Kelir anyarnya ini dklaim lebih mewah dan elegan. Penyegaran tampilan diwujudkan dengan desain striping yang memperkuat icon "X" di sisi samping bodinya. Untuk warna, model ini kini diperkaya dengan pilihan warna merah, biru, dan ungu.

“Kami optimis penyegaran tampilan Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI dapat menjadi nilai tambah yang menarik bagi pecinta sepeda motor bebek Indonesia. Model ini memiliki tampilan yang elegan serta beragam fitur unggulan yang telah terbukti terus disukai masyarakat,” ungkap Marketing Director PT AHM Margono Tanuwijaya.


Dari sisi mesin, Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI tetap mempertahankan mesin 125 cc-nya lengkap dengan fuel injection PGM-FI dan catalytic converter yang mampu menekan emisi gas buang. Dari sisi fitur, bagasi luas dengan kapasitas 19,5 liter yang mampu menyimpan helm fullface tetap dipertahankan. 

Kapasitas tangki BBM 5,6 liter atau yang terbesar di segmennya dengan kemampuan menempuh jarak hingga 336 kilometer dan memberi manfaat lebih untuk konsumen.


5 Bulan Terjual 17.369 unit
Berdasarkan data penjualan di pasar domestik, selama lima bulan pertama tahun ini penjualan Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI tercatat 17.369 unit. Pencapaian ini membawa Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI berkontribusi terhadap pencapaian penjualan Honda Supra series dan mencatatkan Honda sebagai pemimpin di pasar sepeda motor bebek kelas atas di Indonesia.

PT AHM memasarkan Honda Supra X 125 Helm in PGM-FI dengan harga Rp 16.900.000 (on the road Jakarta) dengan target penjualan mencapai 3.500 unit perbulan.  (motor.otomotifnet.com)