Harley Davidson Street 750 Resmi Dijual Rp 79 Jutaan!

billy - Senin, 10 Februari 2014 | 14:20 WIB

(billy - )


India - Di India Auto Expo 2013, Harley-Davidson akhirnya resmi meluncurkan motor terbarunya Street 750. Harga jualnya cukup fantastis karena tergolong terjangkau!

Motor yang diproduksi di pabrik perakitan Harley-Davidson di India ini resmi dijual dengan harga Rs 4.1 lakh (ex-showroom Delhi) atau setara dengan Rp 79 jutaan. Wah terjangkau kan!

Motor ini dianggap penting bagi Harley-Davidson karena diharapkan dapat menjadi pembuka yang baik untuk masuk ke pasar India. Sekaligus meningkatkan volume penjualan dan meningkatkan keuntungan bagi pabrikan yang bermarkas di Amerika Serikat ini.

Di sisi lain produk ini juga menjadi pertaruhan Harley-Davidson, karena sedikit nekat bergeser dari pasar motor premium dengan kapasitas mesin besar masuk ke segmen motor menengah dengan harga yang lebih terjangkau.

Harley-Davidson Street 750 pertama kali diperkenalkan pada EICMA, Milan 2013. Motor ini mengusung mesin baru Revolution X dengan pendingin air atau radiator. Memiliki konstruksi V twin 60 derajat yang memungkinkan memiliki ground clereance lebih tinggi. Sedang bobotnya jauh lebih ringan dari Sportster, jadi meski power lebih kecil tapi secara power to weight ratio hampir sama.

Desainnya juga menarik, joknya rendah, setang lebar dan pelek yang mirip XLCR membuatnya mudah di custom. Bahkan pihak Harley-Davidson cukup yakin model ini akan digemari di seluruh dunia. Untuk pasar Indonesia, kabarnya Street 750 akan masuk pasar tanah air pada 2015 (klik di sini) . (motor.otomotifnet.com)