Amerika – Produsen ATV asal Amerika, Polaris mengikuti langkah kompetitornya, Arctic Cat dan Can-Am untuk masuk di kelas ATV 1000cc dengan jagoan berjuluk Scrambler XP 1000 EPS.
Hebatnya, sebagai produk yang hadir belakangan membuat Scrambler XP 1000 EPS diklaim sebagai ATV yang terkuat di kelasnya. Tak hanya itu, Polaris juga mengklaim jika kemampuan akselerasi Scrambler XP 1000 EPS paling cepat, serta memiliki ground clearance tertinggi dikelasnya.
Sebagai bukti, kendaraan yang dirancang untuk menghadapi segala medan ini mengusung mesin V-Twin injeksi 952cc yang mampu menyembur daya sebesar 89 dk. Mesin tersebut, dikembangkan dari versi 850cc yang tertanam pada varian Sportsman XP 850.
Meski hanya hasil bore up, namun modifikasi offset crankshaft 270-derajat dan aplikasi dual balance shafts membuat mesin tersebut mengeluarkan tenaga secara halus dan minim getaran.
Sisi handling ditolong oleh sokbreker adjustable Fox Podium X 2.0. Serta disokong teknologi Polaris, Electronic Power Steering (EPS) yang membuat pengendalian lebih optimal.
Buat yang berminat, di Amerika Scrambler XP 1000 EPS dihargai 13.299 US Dolar, atau sekitar Rp 162 jutaan dan baru tersedia di dealer pada bulan Januari nanti. (motor.otomotifnet.com)
Hebatnya, sebagai produk yang hadir belakangan membuat Scrambler XP 1000 EPS diklaim sebagai ATV yang terkuat di kelasnya. Tak hanya itu, Polaris juga mengklaim jika kemampuan akselerasi Scrambler XP 1000 EPS paling cepat, serta memiliki ground clearance tertinggi dikelasnya.
Sebagai bukti, kendaraan yang dirancang untuk menghadapi segala medan ini mengusung mesin V-Twin injeksi 952cc yang mampu menyembur daya sebesar 89 dk. Mesin tersebut, dikembangkan dari versi 850cc yang tertanam pada varian Sportsman XP 850.
Sisi handling ditolong oleh sokbreker adjustable Fox Podium X 2.0. Serta disokong teknologi Polaris, Electronic Power Steering (EPS) yang membuat pengendalian lebih optimal.
Buat yang berminat, di Amerika Scrambler XP 1000 EPS dihargai 13.299 US Dolar, atau sekitar Rp 162 jutaan dan baru tersedia di dealer pada bulan Januari nanti. (motor.otomotifnet.com)