Selain jadi pajangan toko, motor ini dipakai daily riding dan turing
“Ada keinginan untuk memiliki salah satu motor choppers,” katanya lagi. Beruntung, dia bisa plek dan bergaul dengan chopperis di kelompok ini. Juga berusaha jadi members lewat proses yang sudah disepakati klub bermother chapter di Bandung ini. “Juga kenal Bro Julius Rosa, builder dari Scenic Art yang punya bengkel enggak jauh dari kediaman saya,” jelasnya.
Setelah dapat sebongkah mesin KZ 200, Reza langsung kontakan dengan Julius yang akrab disapa mang Use ini. “Langsung terpikirkan membuat konstruksi rigid atau hardtail ceper dengan rake lumayan centang,” jelas sang builder lagi. “Paduan roda depan-belakang ingin khas traditional choppers, makanya kami sepakat memadukan roda 21 dan 17 inci,” jelas Resha lagi.
Tangki dibuat menyiku ala sayap kelewar
Sipnya, sang builder juga memperhitungkan dimensi Merzy yang ada di kelas cc menengah. “Artinya, besaran tangki dibuat slim dan relatif kecil agar mesin motor tampak nongol,” kata punggawa Scenic Custom Art yang sekarang mendirikan rumah modifikasi baru U53 Cycyes ini.
Setang dibuat agak baplang agar handling ringan
Setang bagian depan juga menyesuaikan bentuk segitiga yang menyiku. “Sengaja pilih riser yang enggak terlalu tinggi dan setang mendekati dragbar murni yang sedikit mengarah ke belakang. Agar handlingnya lebih enteng, setangnya juga agak baplang, maklum rakenya centang dan rodanya pakai 21 inci,” jelas Use sang builder.
Di soal warna, Reza sama sekali enggak tertarik memadukan hitam dengan wara lain. “Agak sulit memasukan unsur warna lain, jadi saya pilih hitam polos,” katanya. Oooo..
Buat Pajangan Distro
”Ya saya wiraswasta, buka distro kecil-kecilan bernama De Varera, nama cewek saya,” katanya girang. Distro ini enggak cuma menjual fesyen bikers, tapi melayani juga pesanan modifikasi, bikin tangki, ngecat sampai ngebangun motor. ”Jadi sekalian untuk daya tarik, siapa yang doyan custom bisa datang kesini,” jelasnya lagi. (motorplus-online.com)
Tangki : Hand made by U53
Setang-riser : Scenic Custom Art
Sissy bar : Hand made
Jok : De Varera