Ada barang baru buat penggemar Kawasaki Ninja 150. Kini tersedia paket bore up lengkap dengan blok, piston, pen piston, klip, paking tembaga, dan paking blok bawah. Paket bore up ini bisa meningkatkan kapasitas mesin Ninja 150 sampai 200 cc. Ukuran pistonnya sendiri 68 mm.
"Agar lebih maksimal, setang seher harus diganti. Pakai yang pas dengan ukuran pen seher 16 mm, kodenya 1878," kata Henry dari Immax Speedshop. Penggantian setang seher ini khusus untuk Ninja RR dan Ninja KRR. Kalau ZX150 enggak perlu diganti lagi.
Kelebihan lainnya bahan blok terbuat dari campuran keramik nicasyl. Jadi, enggak perlu dikorter lagi. Pantas harganya lumayan mahal. Kalau mau full paket bore up sediakan Rp 3,9 juta. Tawaran lainnya, jika mau beli pistonnya doang juga bisa. Cukup Rp 750 ribu saja.
Aplikasi paket bore up bermerek Shark dari Malaysia ini katanya dijamin power melonjak. Kondisi standar Ninja 150 yang awalnya 25 dk bisa naik sampai 28 dk. "Tapi, kalau motor Ninjanya sudah full spek kompetisi bisa sampai 45 dk," ujar Henry yang bisa dihubungi di nomor (021) 986-026-80. (motorplus-online.com)