Ragam Tuas Rem Skubek, Fashionable Dan Fungsional

billy - Kamis, 28 Juli 2011 | 11:15 WIB

(billy - )


 Ketika terjatuh, tuas langsung nekuk ke atas
Bukannya enggak bakal patah! Tepatnya, meminimalkan risiko patah akibat benturan. Itu kalau sobat mengaplikasi tuas rem skubek buatan Kawahara Racing ini. Part ini didesain khusus layaknya tuas rem dan kopling pacuan special engine (SE).

Ketika motor terjatuh, tuas rem akan menekuk sendirinya ke atas atau ke depan. Tapi, untuk produk Kawahara ini, hanya melekuk ke atas saja ya. “Kondisi ini membuat jatuhnya motor tidak ditopang tuas yang bisa mengakibatkan patah,” ungkap Jessy Liga Siswanto, owner Kawahara Racing.

Dijual Rp 450 ribu, ada tiga warna pilihan. Hitam, polish dan titanium. Sayangnya, “Saat ini baru tersedia untuk Yamaha Mio, Honda BeAT, Scoopy dan PCX,” tambah Jessy yang punya workshop di Jl. Cendrawasih, No. 6E-F, Kp. Sawah, Ciputat, Tangerang.

Tuas ini juga bisa dipakai di Yamaha Jupiter MX135, lho. “Tapi, untuk bagian tuas koplingnya harus ganti dudukan tuas rem belakang milik Mio,” saran pria yang bisa ditelepon di (021) 7440667. Mantap!
  (motorplus-online.com)