Yuk Percantik Knalpot, Bisa Di Ajak Bergaya

billy - Jumat, 15 April 2011 | 11:19 WIB

(billy - )


 Yuks dandan biar lebih cantik
Mudah
bin eces mendongkrak tampilan motor. Salah satunya, cukup diajak bergaya pakai variasi khusus knalpot. Part mempercantik knalpot ini  banyak dijumpai di toko variasi. Misalnya, corong pada lubang buang. Gitu juga pelindung di bagian silencer.

Untuk corong knalpot sendiri, memang banyak diaplikasi pada matik seperti Mio, Vario dan BeAT. “Selain gaya, pemasangannya juga sangat mudah. Harga pun terjangkau,” kata Koh Akhim dari Kimko Motor di Jl. Puri Beta Town Square, Lot 1, No.9-10, CIledug, Tangerang.

Namun baiknya, ujung knalpot standar dilubangi dulu. “Fungsinya sebagai lubang pegangan mur dan baut, supaya tidak mudah lepas. Bisa pakai baut ukuran 8 atau 10 mm,” lanjut Akhim yang menjual corong knalpot di kisaran harga Rp 20.000–30.000 berbahan babet ringan satu warna.

Sedang merek Work Tech lebih mahal. Bisa sampai Rp. 200.000. Itu karena materialnya lebih bagus dan tetap lebih ringan. Juga terdapat corak di badan corong.

 Cover knalpot, banyak pilihan model(kiri). Material bahan menentukan kualitas dan harga(kanan).
Lalu, buat matik anyar macam Honda Scoopy dan Yamaha Xeon 125, modelnya beda. Desain corong lebih besar. Hampir menutupi seluruh lubang buang knalpot. "Sesuai Scoopy yang memang retro. Model ini dirilis langsung oleh Honda Thailand atau Honda genuine acessoris,” aku Mukphin dari Surya Motor di Jl. Petos 6, No. 1, Ciledug, Tangerang. Untuk harga variasi ini dikenai harga Rp. 250.000, berikut mur dan besi dudukan.

Berikutnya, pelindung silencer knalpot. Namun tentu berbeda di soal harga. “Untuk warna chrome harga sekitar Rp 55.000. karena dari bahan plastik. Sementara untuk yang motif warna atau karbon Rp 150.000 pakai bahan fiber yang lebih tebal,” beber Mukhpin.  (motorplus-online.com)