Tapi, jangan panik kalau tiba-tiba di SPBU anda kebingungan untuk membuka tutup tanki bahan bakarnya ya. Soalnya kalau belum biasa, atau ketika pertama kali menggunakannya, pasti sedikit sulit mencari lokasinya. Repot deh!
Ternyata letaknya tersembunyi di dalam kotak penyimpanan di bagian tengah antara kedua kursi. Nah, setelah kotak penyimpanan tersebut dibuka, disebelah kanan bawah ada tuas untuk membuka penutup tanki bahan bakar. Tinggal ditarik deh, maka tanki pun akan terbuka secara otomatis.
Setelah selesai, putar untuk menutup tanki bensin. Jangan lupa untuk menutup rumah kecil penutup tangki. Selanjutnya masuklah ke dalam kabin. Jangan lupa untuk menekan kembali tuas di dalam laci tengah tadi.
Nah, jadi tidak panik lagi kan saat hendak mengisi bahan bakar pertama kalinya? Hehe.. (mobil.otomotifnet.com)