Ford Ranger 2011, Kini Lebih Bertenaga

Iday - Senin, 18 Oktober 2010 | 14:20 WIB

Ford Ranger 2011, Kini Lebih Bertenaga (Iday - )

OTOMOTIFNET – Kerinduan para pecinta mobil kabin ganda yang mendambakan mobil dengan tenaga melimpah, dijawab oleh Ford dengan merilis tipe terbaru dari Ranger generasi 2011.

Pada varian terbarunya ini, Ford memberikan tiga pilihan mesin baru, dua mesin diesel Duratorq TDCi, serta satu mesin bensin Ford Duratec. Semuanya diklaim lebih bertenaga dari versi sebelumnya.

Mari kita kupas satu persatu. Dimulai dari mesin diesel Ford Duratorq 2200 cc, mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 150 dk, dengan torsi maksimum 375 Nm. Bandingkan dengan tipe sebelumnya yang mengandalkan mesin 2500 cc, namun hanya menghasilkan tenaga 143 dk saja.

Kemudian mesin diesel berikutnya memiliki kapasitas mesin lebih besar, yaitu 3200 cc yang mampu menghasilkan tenaga hingga 200 dk dengan torsi sebesar 470 Nm. Tenaga ini lebih besar 40 dk dari mesin sebelumnya yang berkepasitas 3000 cc. Disamping itu, kedua mesin diesel ini dilengkapi dengan transmisi otomatis 6R80 6-speed dan transmisi manual MT82 6-speed.

Sebagai pelengkap Ford juga memiliki Ranger yang mengandalkan mesin berbahan bakar bensin. Mesin Duratec berkonfigurasi 4 silinder segaris dan memiliki kapasitas 2500 cc, tenaganya 166 dk.

Sayangnya, mesin yang baru dikenalkan ke publik pada ajang Australian International Motor Show 2010 yang digelar pada tanggal 15-24 Oktober lalu ini hanya dilengkapi dengan transmisi manual MT75 5-speed saja.

Tak hanya sektor mesin yang mendapat sentuhan perubahan, urusan tampilan eksteriornya pun tak lepas dari ubahan. Terlihat dari bagian depannya yang kini mengandalkan headlamp yang bergaris tegas, dan tidak membulat seperti versi sebelumnya. 

Selain itu, bentuk grill nya juga lebih lebar dan tipis sehingga membuat Ranger 2011 ini tampak lebih agresif.

Kelegaan juga menjadi unsur yang ditawarkan oleh Ranger generasi terbaru ini. Sebab, dimensi kendaraan double cabin ini menjadi lebih panjang 190 mm, lebih lebar 43 mm dan lebih tinggi 63 mm dibanding generasi sebelumnya.

Di samping itu, ukuran wheelbase Ranger 2011 ini juga lebih panjang 220 mm dari versi sebelumnya yang memiliki ukuran wheelbase 3000 mm. Hal ini tentu membuat Ranger 2011 lebih lega dibanding generasi sebelumnya.

“Ini merupakan truk pekerja tangguh yang dirancang agar dapat membuat bangga pemiliknya,” ungkap Chief Designer Ford, Craig Metros. Dengan strategi produk global One Ford, model baru ini direncanakan akan dipasarkan di 180 negara di lima benua, termasuk Indonesia. Sabar menunggu ya!

Penulis/ Foto: Ilham/ Ford