Webber Masih Sulit Cari Waktu Tepat Untuk Pensiun

Bagja - Kamis, 3 Januari 2013 | 06:40 WIB

(Bagja - )

Dalam perjalanan karirnya di ajang balap Formula 1, Mark Webber tentunya punya sejuta pengalaman yang layak untuk dipertimbangkan. Perjalanannya membela tim Red Bull yang berawal dari tim yang tidak kompetitif, pun menuai hasil yang mengagumkan. Meski belum juga berhasil meraih titel juara dunia dan ambisinya masih menyala, ia tetap realistis jika berbicara masalah pensiun dari dunia balap.

Berbicara tentang pensiun, usia Webber yang tidak lagi muda yaitu 36 tahun adalah faktor yang paling utama. Meski ambisi masih sangat tinggi, namun jika tidak didukung oleh skill dan fisik yang bagus lagi, menurutnya adalah tanda-tanda harus mengakhiri karirnya di dunia balap.

“Hal terpenting dalam menentukan pensiun dari balap F1 adalah waktunya. Ya memang saya belum berada dalam tahap itu, tapi ini akan jadi momentum yang sulit. Jangan sampai anda pensiun terlalu cepat dan pensiun terlalu lama. Kuncinya adalah melihat dengan bijaksana bagaimana performa kita sendiri. Jika memang tidak kompetitif lagi, ya itu saatnya untuk pensiun,” tegasnya.

Webber masih akan menjalani semusim penuh di Formula 1 musim 2013. Kontraknya yang diperpanjang untuk 1 musim saja, membuatnya bebas memilih langkah yang akan dilakukannya musim 2014. Jika ia memutuskan untuk pensiun atau menerima tawaran dari tim lain, rasanya akan menarik mencermati calon rekan setim Vettel di musim 2014 nanti. (otosport.co.id)